Siagian, Olivia Monica (2019) KREDIBILITAS SUTOPO PURWO NUGROHO MELALUI AKUN TWITTER @SUTOPO_PN PADA KOMUNIKASI BENCANA PENANGGULANGAN TSUNAMI SELAT SUNDA 2018. Other thesis, UPN Veteran Yogyakarta.
|
Text
COVER Olivia Monica Siagian.pdf Download (221kB) | Preview |
|
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN Olivia Monica Siagian.pdf Download (183kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK Olivia Monica Siagian.pdf Download (13kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI Olivia Monica Siagian.pdf Download (114kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Pada peristiwa Tsunami Selat Sunda tahun 2018 silam, terjadi sebuah kekeliruan informasi yang disampaikan oleh Sutopo Purwo Nugroho melalui akun Twitter-nya bernama @Sutopo_PN. Awalnya ia menyebutkan bahwa yang terjadi hanyalah gelombang pasang tinggi, bukan tsunami. Beberapa saat kemudian, ia langsung meralat informasi tersebut. Kejadian ini menimbulkan pro kontra sebab kekeliruan tersebut menyebabkan proses evakuasi tidak dilakukan. Penelitian ini dilakukan untuk meneliti kredibilitas Sutopo Purwo Nugroho sebagai Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dalam mengomunikasikan bencana melalui akun Twitter @Sutopo_PN pada penanggulangan Tsunami Selat Sunda. Adapun objek penelitian ini adalah tweet-tweet @Sutopo_PN dan subjek penelitiannya ialah para followers @Sutopo_PN. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Teori yang dipakai adalah teori kredibilitas sumber serta konsep komunikasi bencana. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan komunikasi bencana yang Sutopo laksanakan sudah baik. Hal ini ditandai dari ketepatan, kecepatan, dan kelengkapan informasi yang selama ini ia berikan kepada para followers-nya. Sutopo juga sudah memiliki unsur-unsur komunikator yang efektif yaitu openness, empathy, supportiveness, positiveness, dan equality. Peristiwa ini ternyata tetap membuat kredibilitasnya menurun meskipun kesalahan tersebut tidak ditimbulkan oleh ketidakmampuan dirinya, melainkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) yang tidak memiliki alat untuk mendeteksi tsunami berbasis aktivitas vulkanik. Dampak dari peristiwa ini ialah para pengikutnya tidak lagi percaya sepenuhnya terhadap akun @Sutopo_PN dan memutuskan mencari rujukan informasi dari akun lain. Peneliti menyarankan Sutopo memakai akun resmi @BNPB dalam mengomunikasikan informasi kebencanaan di kemudian hari. Hal ini untuk menjaga kredibilitas Sutopo secara pribadi serta memberikan kesempatan bagi BNPB sebagai badan kebencanaan yang resmi untuk menyampaikan informasi langsung ke masyarakat. Kata kunci: Kredibilitas, Komunikasi Bencana, Penanggulangan Bencana
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences |
Depositing User: | S.IP NURUL ALIFAH RAHMAWATI |
Date Deposited: | 08 Jul 2019 03:46 |
Last Modified: | 08 Jul 2019 03:46 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/20154 |
Actions (login required)
View Item |