ANALISIS INTERAKSI DOUBLE TUNNEL DENGAN FINITE ELEMENT METHOD: PENGARUH POSISI TEROWONGAN DAN TAHAPAN PENGGALIAN DI TEROWONGAN CISUMDAWU

YULIANTO, MUHAMMAD RAHMAN (2018) ANALISIS INTERAKSI DOUBLE TUNNEL DENGAN FINITE ELEMENT METHOD: PENGARUH POSISI TEROWONGAN DAN TAHAPAN PENGGALIAN DI TEROWONGAN CISUMDAWU. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (233kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (606kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (259kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (283kB) | Preview

Abstract

Ringkasan Kemajuan dalam pembangunan membutuhkan penggunaan area bawah tanah untuk pembangunan infrastuktur fasilitas transportasi. Pembangunan terowongan ganda pada waktu yang bersamaan dengan posisi terowongan yang saling berdekatan dilakukan secara horizontal. Metode penggalian yang digunakan dalam konstruksi terowongan tanah lunak adalah metode penggalian three-bench seven-step yang dapat menstabilkan pemuka terowongan tanpa memerlukan tambahan penyangga, yang telah banyak diterapkan dalam pembangunan terowongan dengan penampang besar untuk jalan raya. Karena jarak antar terowongan dan tahapan penggalian yang diterapkan mempengaruhi besarnya perpindahan dan tegangan pada terowongan, maka hal tersebut merupakan kepentingan utama untuk dipelajari pengaruh faktor-faktor tersebut terhadap desain terowongan. Simulasi numerik dilakukan untuk memperlihatkan karakteristik perpindahan dan mendapatkan pendekatan optimal untuk pembangunan terowongan di Indonesia. Metode yang digunakan dalam perhitungan sangat cocok untuk menaksir tingkat stabilitas terowongan dengan hasil yang dapat dipercaya. Makalah ini menyajikan analisis terhadap masalah diatas untuk optimalisasi jarak antar terowongan pada terowongan ganda dan tahapan penggalian yang diterapkan. Analisis yang dilakukan adalah analisis dua dimensi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 05 Jul 2018 07:02
Last Modified: 05 Jul 2018 07:02
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/15585

Actions (login required)

View Item View Item