E-KONSULTASI DENGAN TEKNOLOGI FIREBASE (STUDI KASUS TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN” YOGYAKARTA)

Arrafi Sasongko, Ivan (2017) E-KONSULTASI DENGAN TEKNOLOGI FIREBASE (STUDI KASUS TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN” YOGYAKARTA). Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (337kB) | Preview
[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (195kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (169kB) | Preview
[img]
Preview
Text
pengesahan pembimbing.pdf

Download (461kB) | Preview
[img]
Preview
Text
pengesahan penguji.pdf

Download (307kB) | Preview

Abstract

Pada penelitian ini membangun aplikasi E-Konsultasi pada Teknik Informatika Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan dalam perancangan dan pembuatan perangkat lunak ini adalah metode Guide Lines for Rappid Application Engineering (GRAPPLE). Dalam hal ini masalah muncul dalam kegiatan proses konsultasi antara dosen dengan mahasiswa dan dalam proses tersebut terkadang untuk jadwal konsultasi bertentangan dan juga banyaknya antrian mahasiswa yang ingin konsultasi sehingga estimasi waktu tidak tepat. Kemudian untuk menjadwalkan konsultasi masih menggunakan sosial media yang berupa Whatsapp maupun Facebook sehingga terkadang chat mahasiswa tertimbun dengan chat lain. Disisi lain untuk penyebaran suatu informasi masih secara tertulis dan ditempel pada mading yang tersedia dianjungan Teknik Informatika maupun pada website Teknik Informatika. E-Konsultasi merupakan alternatif aplikasi yang dapat memberikan informasi atau pengumuman tentang akademik maupun non akademik, disisi lain aplikasi ini terdapat fitur konsultasi dimana fitur ini dapat memudahkan mahasiswa dan dosen dalam proses konsultasi. Dalam fitur ini mahasiswa dapat memilih dosen yang dituju agar dapat mendapatkan jadwal yang sebelumnya dosen telah menginputkan jadwal untuk proses konsultasi berlangsung, kemudian terdapat fitur pesan yang dapat memudahkan mahasiswa untuk mengirim pesan maupun sebaliknya. Fitur pesan menggunakan teknologi firebase. Teknologi Firebase Realtime Database adalah database yang di-host di cloud. Data disimpan sebagai JSON dan disinkronkan secara realtime ke setiap klien yang terhubung. Firebase menggunakan NoSQL database yang berarti tidak menggunakan sistem relasi seperti database MySql. Kata Kunci : E-Konsultasi, Teknologi Firebase Realtime Database, Teknik Informatika

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 18 Jan 2018 04:52
Last Modified: 18 Jan 2018 04:52
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/14248

Actions (login required)

View Item View Item