Sonia, Humaira Ghina Hilda (2017) KAJIAN AIRTANAH PAYAU DAN PENGOLAHANNYA SEBAGAI AIR BAKU AIR MINUM DI DESA PASEBAN DAN SEKITARNYA, KECAMATAN BAYAT, KABUPATEN KLATEN, PROVINSI JAWA TENGAH. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
Preview |
Text
Abstract.pdf Download (152kB) | Preview |
Preview |
Text
Cover.pdf Download (110kB) | Preview |
Preview |
Text
Daftar Isi.pdf Download (197kB) | Preview |
Preview |
Text
Lembar Pengesahan.pdf Download (344kB) | Preview |
Text
Skripsi.pdf Download (10MB) |
Abstract
Penduduk di Desa Paseban tidak dapat menggunakan airtanah yang ada dikarenakan airtanah yang berasal dari sumur gali dirasa sedikit asin atau payau. Warga hanya menggunakan airtanah dari sumur gali tersebut untuk kebutuhan sehari – hari kecuali untuk konsumsi karena takut apabila air tersebut dikonsumsi akan menimbulkan gangguan bagi kesehatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penyebaran airtanah payau dan arahan pengolahan airtanah payau dilokasi tersebut sebagai air baku air minum.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini diantaranya adalah metode survei dan pemetaan, metode matematis, metode wawancara, metode geolistrik, metode analisis laboratorium dan pengambilan sampel dengan metode purposive sampling. Analisis yang digunakan untuk mengetahui penyebab airtanah payau adalah analisis karakterstik akuifer, analisis arah aliran airtanah, dan analisis kualitas airtanah. Parameter yang digunakan untuk mengetahui kandungan kualitas airtanah dilokasi penelitian adalah parameter fisik seperti rasa, bau, warna, kekeruhan, DHL dan TDS. Untuk parameter kimia yang diuji diantaranya adalah pH, Cl-, Ca2+, Na+ , Mg, dan kesadahan sebagai CaCO3. Sedangkan parameter biologi yang diuji adalah total bakteri Coliform.
Hasil yang diperoleh yaitu penyebaran airtanah payau membentuk suatu cekungan pada bagian barat laut Dusun Lemah Miring. Semakin mendekati cekungan tersebut maka airtanah akan semakin berasa payau dan sebaliknya semakin menjauhi cekungan tersebut maka akan semakin tawar. Untuk mengolah airtanah payau menjadi air baku air minum arahan pengelolaan yang disarankan adalah dengan menggunakan Portable Water Treatment.
Kata Kunci : Airtanah Payau, Air Evaporate, Portable Water Treatment
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Eko Yuli |
Date Deposited: | 05 Apr 2017 04:44 |
Last Modified: | 22 Jun 2022 02:50 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/11702 |
Actions (login required)
View Item |