KRISNA ANDINI, NI WAYAN (2016) PROSPEK USAHA TEH DAUN GAHARU (Aquilaria malaccensis) SIAP MINUM SKALA RUMAH TANGGA DI KABUPATEN BELITUNG. Masters thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (130kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan kombinasi bahan penyusun the daun gaharu siap minum(berat daun, berat gula, dan volume air) yang disukai masyarakat; menganalisis aktivitas antioksidan kombinasi teh daun gaharu siap minum dan Teh Botol Sosro; menganalisis perbandingan tingkat kesukaan antara teh daun gaharu siap minum yang disukai masyarakat dan Teh Botol Sosro; dan menganalisis prospek usaha the daun gaharu siap minum yang disukai masyarakat pada skala rumah tangga di Kabupaten Belitung ditinjau dari rencana usaha (business plan) yang layak secara finansial. Metode yang digunakan Dalam penelitian ini adalah metode eksperimental dan deskriftif. Teknik analisis menggunakan uji hedonik, analisis ANOVA, analisis Chi Square, uji t, dan analisis kelayakan finansial. Untuk uji hedonik, digunakan 45 panelis dengan rentang usia 11 – 45 tahun. Variabeldan parameter yang digunakan adalah berat daun dan berat gula, respon panelis terhadap warna, aroma, rasa sepet, rasa manis dan respon keseluruhan serta aktivitas antioksi dan. Hasil analisis menunjukkan bahwa kombinasi bahan penyusun teh daun gaharu siap minum yang disukai oleh masyarakat adalah 20 gram daun gaharu dan 84 gram gula per 1000 ml air; aktivitas antioksidan teh daun gaharu siap minum kombinasi D1G1 21,68%; D1G2 20,59%; D1G3 19,25%; D2G1 69,01%; D2G2 65,24%; D2G3 63,07%; D3G1 74,95%, D3G2 73,36%, D3G3 71,75%; sedangkan Teh Botol Sosro 38,25 %; perbandingan tingkat kesukaan antara teh daun gaharu siap minum yang disukai masyarakat dan Teh Botol Sosro tidak ada perbedaan; prospek usaha teh daun gaharu siap minum yang disukai masyarakat pada skala rumah tangga di Kabupaten Belitung ditinjau dari rencana usaha(busisness plan) yang layak secara finansial adalah berprospek baik, layak, dan menguntungkan untuk dilaksanakan dalam kurun waktu 5 tahun kedepan dengan minimal kapasitas produksi 300kg daun gaharu kering pertahun atau 15.000 liter teh daun gaharu siap minum per tahun. Kata kunci :prospek usaha, teh daun gaharu siap minum.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Humanities |
Depositing User: | Erny Azyanti |
Date Deposited: | 17 May 2016 07:32 |
Last Modified: | 17 May 2016 07:32 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/1031 |
Actions (login required)
View Item |