TRIAWAN, ANDHI (2013) ANALISIS PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP EARNING MANAGEMENT PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BEI. Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.
Preview |
Text
Abstrak.pdf Download (21kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate governance
berupa kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dewan direksi, dewan
komisaris dan komite audit terhadap earning management pada perusahaan
manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Kepemilikan manajerial dan
kepemilikan institusional diukur dengan persentase kepemilikan saham manajerial
terhadap saham yang beredar, sedangkan dewan direksi, dewan komisaris dan
komite audit dihitung berdasarkan jumlah anggota mereka. Earning management
yang diukur dengan akrual diskretioner diestimasi dengan menggunakan model
Jones.
Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di
Bursa Efek Indonesia tahun 2008 sampai 2010. Metode penentuan sampel
menggunakan metode purposive sampling yaitu: (1) perusahaan manufaktur, (2)
terdaftar di BEI dan menerbitkan laporan keuangan tahunan 2008, 2009, 2010 (3)
memiliki kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dewan komisaris,
dewan direksi dan komite audit diperoleh sampel 87 perusahaan.
Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda untuk
menganalisis pengaruh corporate governance yang terdiri dari kepemilikan
manajerial, kepemilikan institusional, dewan direksi, dewan komisaris dan komite
audit terhadap earning management. Proses analisis menggunakan bantuan
program SPSS versi 16.0.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa corporate governace yang terdiri
dari kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dewan direksi, dewan
komisaris dan komite audit secara simultan berpengaruh terhadap earning
management. Sedangkan secara parsial corporate governance berupa kepemilikan
manajerial dan dewan direksi berpengaruh signifikan terhadap manajemen laba.
Kata kunci : corporate governance, earning management, akrual diskretioner.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjek: | H Social Sciences > HJ Public Finance |
Divisions: | x. Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences |
Depositing User: | Erny Azyanti |
Date Deposited: | 05 Dec 2016 08:52 |
Last Modified: | 05 Dec 2016 08:52 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/9795 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |