PENGARUH PROFESIONALISME AUDITOR, ETIKA PROFESI, PENDIDIKAN, PENGALAMAN, DAN INDEPENDENSI TERHADAP TINGKAT MATERIALITAS

Monica, Ria (2013) PENGARUH PROFESIONALISME AUDITOR, ETIKA PROFESI, PENDIDIKAN, PENGALAMAN, DAN INDEPENDENSI TERHADAP TINGKAT MATERIALITAS. Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (111kB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah pertama, memberikan bukti empiris pengaruh Profesionalisme Auditor terhadap Tingkat Materialitas. Kedua, memberikan bukti empiris pengaruh Etika Profesi terhadap Tingkat Materialitas. Ketiga, memberikan bukti empiris pengaruh Pendidikan terhadap Tingkat Materialitas. Keempat, memberikan bukti empiris pengaruh Pengalaman terhadap Tingkat Materialitas. Kelima, memberikan bukti empiris pengaruh Independensi terhadap Tingkat Materialitas, dan memberikan bukti empiris pengaruh Profesionalisme Auditor, Etika Profesi, Pendidikan, Pengalaman dan Independensi secara simultan terhadap Tingkat Materialitas. Populasi dalam penelitian ini adalah Auditor yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik se-Yogyakarta. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode convenience sampling. Jenis penelitian adalah penelitian kausal komparatif. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda, uji F dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Profesionalisme Auditor ( ) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Tingkat Materialitas, yang ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,000; 2) Etika Profesi ( ) tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Tingkat Materialitas, yang ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,064; 3) Pendidikan ( ) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Tingkat Materialitas, yang ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,000; Pengalaman ( ) tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Tingkat Materialitas, yang ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,083; 5) Independensi ( ) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Tingkat Materialitas, yang ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,030; dan 6) Profesionalisme Auditor, Etika Profesi, Pendidikan, Pengalaman dan Independensi secara bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Tingkat Materialitas, yang ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,000. Kata Kunci: Profesionalisme Auditor, Etika Profesi, Pendidikan, Pengalaman Independensi, Tingkat Materialitas

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 29 Nov 2016 08:54
Last Modified: 29 Nov 2016 08:54
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/9598

Actions (login required)

View Item View Item