KAJIAN TEKNIS PRODUKSI ALAT MUAT DAN ALAT ANGKUT UNTUK MENCAPAI TARGET PRODUKSI PENGGALIAN TANAH PENUTUP DI PT. GUNUNG EMAS ABADI PADA PIT GEA III UTARA SITE LALAP KALIMANTAN TENGAH

ARGANATA, JANTER YOSI (2016) KAJIAN TEKNIS PRODUKSI ALAT MUAT DAN ALAT ANGKUT UNTUK MENCAPAI TARGET PRODUKSI PENGGALIAN TANAH PENUTUP DI PT. GUNUNG EMAS ABADI PADA PIT GEA III UTARA SITE LALAP KALIMANTAN TENGAH. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (168kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (901kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTACK.pdf

Download (54kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (71kB) | Preview

Abstract

RINGKASAN PT. Gunung Emas Abadi merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang pertambangan batubara yang berlokasi di Desa Lalap, Kecamatan Patangkep Tutui, Kabupaten Barito Timur, provinsi Kalimantan Tengah. Lokasi penelitian yang dilakukan berada di pit GEA III Utara. Sistem penambangan yang diterapkan oleh PT. Gunung Emas Abadi khususnya di pit GEA III Utara adalah dengan sistem tambang terbuka. PT. Gunung Emas Abadi menetapkan target produksi tanah penutup (overburden) untuk pit GEA III Utara adalah sebesar 118.500 bcm/bulan. Proses penambangan dilakukan dengan menggunakan alat mekanis 2 unit Excavator Volvo EC480DL melayani 8 unit Dump Truck Nissan CWB45 dengan jarak maksimum menuju ke disposal 700 m. Permasalahan yang terjadi adalah belum tercapainya produksi tanah penutup (overburden) dari alat muat dan alat angkut di pit GEA III utara. Kemampuan produksi saat ini 102.376 bcm/bulan, tidak tercapainya target produksi ini dikarenakan adanya hambatan kerja baik yang dapat dihindari maupun yang tidak dapat dihindari. Dengan adanya hambatan-hambatan ini akan memperkecil waktu kerja efektif sehingga menyebabkan efisiensi kerja rendah. Upaya peningkatan produksi dapat dilakukan dengan cara meningkatkan waktu kerja efektif dan penambahan jumlah curah untuk setiap alat angkutnya. Produksi yang dihasilkan dengan cara meningkatkan waktu kerja efektif dan penambahan jumlah curah adalah sebesar 145.973,72 bcm/bulan. Mencapai sasaran produksi yang telah ditentukan dilakukan dengan perbaikan sarana dan prasarana penunjang kegiatan penambangan. Pengawasan terhadap waktu kerja yang telah ditetapkan juga perlu dilakukan, guna mencegah hambatan-hambatan yang terjadi selama bekerja. Penambahan jumlah curah juga perlu dilakukan, karena hanya dengan peningkatan efisiensi kerja belum bisa untuk mencapai target produksi perusahaan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 25 Nov 2016 02:35
Last Modified: 25 Nov 2016 02:35
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/9389

Actions (login required)

View Item View Item