PENGARUH VOLUME AIR DAN BAHAN ORGANIK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN CABAI (Capsicum annum L) DI TANAH VERTISOL

Pikanti, Pingky (2016) PENGARUH VOLUME AIR DAN BAHAN ORGANIK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN CABAI (Capsicum annum L) DI TANAH VERTISOL. Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (154kB) | Preview
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (83kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR ISI.pdf]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (90kB) | Preview
[thumbnail of SCAN LEMBAR PENGESAHAN.pdf]
Preview
Text
SCAN LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (249kB) | Preview

Abstract

Tanah vertisol banyak tersebar di daerah-daerah yang kering seperti di daerah Playen,
Gunung Kidul. Kendala utama pemanfaatan vertisol yaitu ketersediaan air yang
terbatas. Tanah vertisol memiliki Mineral lempung Montmorillonit yaitu akan
mengembang saat basah terutama pada musim hujan, sehingga tanah sangat lekat dan
sangat liat; sebaliknya pada saat musim kering, tanah vertisol akan mengerut dan
menjadi sangat keras sehigga membentuk retakan-retakan. Sifat ini berdampak
negatif terhadap usaha pertanian. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan bahan
organik yang sesuai untuk memperbaiki sifat fisik dari tanah vertisol, untuk
menentukan volume air yang baik untuk pertumbuhan tanaman cabai, untuk
mengetahui interaksi volume air dengan bahan organik terhadap pertumbuhan
tanaman cabai. Penelitian dilaksanakan di kebun Fakultas Pertanian UPN “Veteran”
dimulai pada bulan September sampai Desember 2015. Metode penelitian yang
digunakan adalah percobaan lapangan menggunkan polybag dengan rancangan
RAKL. Faktor pertama adalah macam-macam volume air lengas maksimum yang
terdiri dari 3 aras yaitu :K1= 25%, K2= 50%, K3= 75%. Faktor kedua adalah bahan
organik yaitu: M0= tanpa penambahan bahan organik, M1= ditambah pupuk ternak
sapi (volume 3:2), M2= ditambah kompos (volume 3:2). Setiap perlakuan diulang
sebanyak 3 kali, tiap ulangan terdiri atas 10 bahan tanaman, sehingga bahan tanam
yang di butuhkan adalah (3x3) x 3 x 10= 270 bahan. Parameter pengamatan meliputi
jumlah daun (helai), tinggi tanaman (cm), diameter batang (cm), umur berbunga,
jumlah bunga, volume akar (ml/cm3), bobot kering tanaman, jumlah buah tiap
tanaman, berat buah per tanaman (gram), dan panjang buah. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa: pada semua parameter pertumbuhan dan hasil tanaman cabai,
volume air yang sesuai kebutuhan untuk pertumbuhan dan hasil tanaman cabai yaitu
perlakuan volume air 50%. Bahan organik yang sesuai untuk memperbaiki sifat fisik
dari tanah vertisol yaitu kompos dan tidak ada interaksi antara volume air dengan
bahan organik pada semua parameter pertumbuhan dan hasil tanaman cabai

Kata kunci: Vertisol, volume air, kompos, pupuk ternak sapi

Item Type: Thesis (Other)
Subjek: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: x. Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Humanities
Depositing User: Sarimin Sarimin
Date Deposited: 16 May 2016 02:09
Last Modified: 16 May 2016 02:10
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/918

Actions (login required)

View Item View Item