STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN YANG DITERAPKAN PERUSAHAAN OTOBUS BIMO DALAM UPAYA MENARIK PERUSAHAAN TOUR & TRAVEL

Ardianto, Ronald (2014) STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN YANG DITERAPKAN PERUSAHAAN OTOBUS BIMO DALAM UPAYA MENARIK PERUSAHAAN TOUR & TRAVEL. Other thesis, UPN "Veteran" yogyakarta.

[img] Text
ABSTRAK.doc

Download (29kB)

Abstract

PO Bimo adalah salah satu perusahaan jasa transportasi pariwisata di Yogyakarta yang dirintis sejak tahun 1987. Kemajuan PO Bimo sampai sekarang tak dipungkiri karena banyak perusahaan-perusahaan, dinas-dinas dan berbagai lembaga pendidikan yang menggunakan jasa Bimo transport untuk berwisata. Dalam upaya menarik minat konsumen PO Bimo selalu berusaha memperbaiki kualitas layanan, menawarkan harga yang bersaing dan mengkomunikasikan segala hal tersebut kepada perusahaan tour and travel. Melihat kesuksesan PO Bimo dalam menggaet perusahaan tour & travel membuat peneliti tertarik untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran yang diterapkan, sehingga PO Bimo mampu melebarkan sayap hingga mendapatkan penghargaan dari Gubernur DIY atas partisipasinya dalam mendukung pelaksanaan pembangunan di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan mendapatkan penghargaan dari Kementrian perhubungan Republik Indonesia sebagai perusahaan angkutan pariwisata dengan pelayanan terbaik tahun 2010. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran yang diterapkan oleh PO Bimo dalam upaya menarik konsumen. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kualitatif denga mengembangkan dan memberikan makna, menafsirkan data ke dalam bentuk-bentuk narasi. Metode pengumpulan data adalah wawancara dengan pemilik dan staff PO Bimo dan Travel agent. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi komunikasi pemasaran yang diterapkan oleh PO Bimo adalah pemasaran langsung (direct marketing), personal selling. Selain itu, peneliti menemukan adanya indikasi word of mouth dan penjualan langsung. Sistem pemasaran langsung yang efektif bagi PO Bimo adalah periklanan, katalog dan penjualan langsung. Metode yang paling efektif dan dianggap paling cocok adalah metode personal selling, karena perusahaan dapat memiliki banyak relasi yang dapat digunakan untuk menjaring pelanggan. Saat ini PO Bimo mampu bekerja sama dengan sembilan puluh persen perusahaan travel agent di Yogyakarta dan delapan puluh persen pendapatan mereka berasal dari kerjasama dengan perusahaan tersebut. Sebaiknya PO Bimo megevaluasi strategi komunikasi pemasarannya agar mengetahui tingkat keefektifan komunikasi sehingga nantiya PO Bimo lebih efisien dalam biaya pemasaran. Kata Kunci: Komunikasi Pemasaran, Menarik Perusahaan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Mr Suninto Prabowo
Date Deposited: 09 Nov 2016 03:01
Last Modified: 09 Nov 2016 03:01
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/8588

Actions (login required)

View Item View Item