PENOLAKAN JERMAN TERHADAP KEBIJAKAN UNI EROPA DALAM MEMBERIKAN BAILOUT (DANA TALANGAN) TERHADAP YUNANI

E. KONDORORIK, HELENA (2013) PENOLAKAN JERMAN TERHADAP KEBIJAKAN UNI EROPA DALAM MEMBERIKAN BAILOUT (DANA TALANGAN) TERHADAP YUNANI. Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (6kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini ditulis bertujuan untuk mengetahui perkembangan krisis ekonomi Uni Eropa, terlebih khusus Yunani dan peran Jerman dalam mengatasi krisis ekonomi Yunani. Kebijakan yang dibuat oleh Uni Eropa yaitu pemberian dana talangan, yang mendapat pertentangan dari negara-negara pemimpin di Uni Eropa dan Zona Euro. Dana talangan yang akan diberikan dalam enam tahap, namun baru direalisasikan tahap pertama dan kedua. Penolakan disiplin fiskal Yunani, menjadikan banyak negara yang menolak untuk memberikan dana talangan. Jerman merupakan salah satu negara yang terus menentang kebijakan ini, hal ini dilakukan oleh Jerman untuk menjaga kepentingan nasionalnya. Selain itu Jerman merupakan negara yang memiliki ekonomi kuat, serta merupakan negara dengan penyumbang terbesar bagi pertumbuhan ekonomi di Uni Eropa dan Zona Euro. Penolakan yang dilakukan Jerman karena dana talangan akan membebani sumbungan pemerintah Jerman kepada Uni Eropa, dan Yunani yang tidak melakukan disiplin terhadap keuangan negara. Hasil analisis menunjukkan bahwa Penolakan Jerman terhadap kebijakan Uni Eropa dalam memberikan dana talangan terhadap Yunani, karena pemerintah Jerman juga mengalami masalah ekonomi dalam negeri. Jumalah talangan yang harus diberikan oleh pemerintah Jerman kepada Uni Eropa, dikhawatirkan akan membebani pemerintah Jerman serta Yunani yang tidak mematuhi aturan yang diberikan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 07 Nov 2016 06:59
Last Modified: 07 Nov 2016 06:59
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/8467

Actions (login required)

View Item View Item