UTOMO, WAHYU BUDI (2016) ANALISIS NILAI TAMBAH UBI JALAR SEBAGAI BAHAN BAKU KERIPIK UBI DI DESA BANDAR DAWUNG KECAMATAN TAWANGMANGU KABUPATEN KARANGANYAR (Studi Kasus di KUB Barokah). Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (340kB) | Preview |
|
|
Text
COVER.pdf Download (108kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (221kB) | Preview |
|
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (941kB) | Preview |
Abstract
WAHYU BUDI UTOMO. Nilai tambah dan analisis risiko di industri keripik ubi ungu KUB barokah di Bandar Dawung, Kecamatan Tawangmangu. Dibimbing oleh INDAH WIDOWATI dan DARU RETNOWATI. Tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Untuk me ngetahui nilai tambah dari pengolahan ubi jalar menjadi keripik ubi di Kecamatan Tawangmangu. 2) Untuk menganalisis besarnya risiko bisnis ubi jalar menjadi keripik ubi di KUB Barokah di Desa Bandar Dawung Kecamatan Tawangmangu. Metode penentuan lokasi penelitian menggunakan metode studi kasus. Hipotesis pertama diduga usaha pengolahan ubi jalar menjadi keripik ubi di Kecamatan Tawangmangu memberikan nilai tambah, hipotesis kedua diduga industri pengolahan keripik ubi KUB Barokah di Bandar Dawung Kecamatan Tawangmangu memiliki risiko rendah. Hasil dari penelitian ini adalah 1) industri pengolahan ubi jalar di KUB Barokah memberikan keuntungan sebesar Rp 11.851.0217,00 dengan keuntungan rata-rata per bulan Rp 7.932.055,002) Nilai tambah per bahan baku keripik ubi jalar KUB Barokah sebesar Rp 600,29 / Kg, yang berarti bahwa untuk setiap satu kilogram ubi jalar digunakan dalam produksi dapat memberikan nilai tambah sebesar Rp 600,29. 3) Analisis risiko CV 0,14 ≤ 0,5 dan nilai L di 7518521> 0, sehingga dapat disimpulkan bahwa industri pengolahan keripik ubi jalar memiliki risiko yang rendah. kata kunci: industri ubi jalar, nilai tambah, risiko, KUB Barokah
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management |
Depositing User: | Mrs Sri Lestari |
Date Deposited: | 13 May 2016 02:35 |
Last Modified: | 13 May 2016 02:35 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/840 |
Actions (login required)
View Item |