Thesis #8235

Tuasalamony, Rizkiyah (2014) UNSPECIFIED Other thesis, UPN "Veteran" yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (8kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul Evaluasi Sosialisasi Program Puskemas Ramah Remaja oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman Dalam menekan Angka Kehamilan Diluar Nikah. Tujuannya dilakukan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi program yang digunakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman dalam rangka mensosialisasikan program Puskesmas Ramah Remaja. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, yaitu penelitian yang dilakukan dengan mengumpulkan infomasi factual yang menggambarkan gejala yang ada, dengan kajian SWOT ( Strength, Weakness, Opportunities, Threats ) kemudian di identifikasi guna mendapatkan gambaran yang dapat di evaluasi. Pengumpulan data dapat dilaksanakan dengan observasi secara langsung, wawancara dengan narasumber, dan mencatat data yang ada. Hasil penelitian menujukkan bahwa Sosialisasi Program Puskesmas Ramah Remaja yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan sudah terealisasikan dan dijalankan dengan baik, hal ini terlihat dengan diadakan nya sosialisasi yang rutin pada pada sekolah sekolah,feedback dari masyarakat terhadap program ini kemudian, sosialisasi melalui media elektronik,media cetak, dan pembuatan media lain yang mendukung sosialisasi program puskesmas ramah remaja berupa antara lain Leaflat, LCD, booklat, dan brosur, serta bekerja sama dengan organisasi lintas sektoral. Selain itu, berdasarkan evaluasi yang dilakukan pada sosialiasi program ini masih terdapat beberapa kelemahan diantaranya keterbatasan sumber daya manusia, kurangnya waktu pelayanan konseling, dan keterbatasan watu konseling serta minimnya jejaring.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Mr Suninto Prabowo
Date Deposited: 02 Nov 2016 01:28
Last Modified: 03 Nov 2016 07:40
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/8235

Actions (login required)

View Item View Item