“ANALISIS MANAJEMEN ISU PT PLN (PERSERO) AREA PELAYANAN DAN JARINGAN YOGYAKARTA DALAM ISU PENOLAKAN PELANGGAN PLN TERKAIT KENAIKAN TARIF DASAR LISTRIK 2013”

Pradita, Henryco (2013) “ANALISIS MANAJEMEN ISU PT PLN (PERSERO) AREA PELAYANAN DAN JARINGAN YOGYAKARTA DALAM ISU PENOLAKAN PELANGGAN PLN TERKAIT KENAIKAN TARIF DASAR LISTRIK 2013”. Other thesis, UPN "Veteran" yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (16kB) | Preview

Abstract

Energi listrik merupakan energi yang selalu dibutuhkan oleh masyarakat di Indonesia, masyarakat modern saat ini tidak dapat dipisahkan oleh energi listrik. PT PLN APJ Yogyakarta adalah merupakan kantor cabang dari PT PLN (persero) yang melayani segala kebutuhan energi listrik di wilayah provinsi DIY. Dengan adanya kenaikan tarif dasar listrik 2013 mengakibatkan munculnya isu dari berbagai kalangan sumber yang menolak adanya kenaikan tarif dasar listrik tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi apa yang digunakan PT PLN APJ Yogyakarta dalam mengatasi isu tersebut.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan studi pustaka.Bertujuan untuk mengetahui strategi manajemen isu serta peran Departemen Humas PT PLN APJ Yogyakarta dalam isu penolakan pelanggan PLN terkait Kenaikan Tarif Dasar Listrik 2013dan membandingkannya dengan teori yang digunakan.Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori public relations, isu, dan manajemen isu. PT PLN APJ Yogyakarta menangani isu penolakan pelanggan PLN terkait Kenaikan Tarif Dasar Listrik 2013 secara proaktif, karena menganggap bahwa isu ini tidak seperti isu lainnya. Dalam menangani isu, PLN APJ Yogyakarta memiliki cara penanganan yang berbeda antara sumber isu yang satu dengan sumber isu yang lainnya. Dengan strategi Q&A, PLN APJ Yogyakarta menangani isu melalui kerjasama antara pemerintah dan kementerian ESDM untuk memberikan informasi seputar kenaikan tarif dasar listrik dan merubah persepsi pelanggan mengenai kebijakan kenaikan tarif dasar listrik terhadap PLN APJ Yogyakarta melalui media, baik media televisi, media cetak, dan radio. Akan tetapi sampai sekarang ini PLN APJ Yogyakarta belum melakukan tahap evaluasi, sehingga belum dapat mengetahui sejauh mana keberhasilan yang dilakukan PLN APJ Yogyakarta dalam menerapkan strategi Q&A untuk menangani isu penolakan pelanggan PLN terkait Kenaikan Tarif Dasar Listrik 2013.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Mr Suninto Prabowo
Date Deposited: 28 Oct 2016 03:28
Last Modified: 28 Oct 2016 03:28
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/8144

Actions (login required)

View Item View Item