DIENNAR AZIZAH C, LATHIFAH (2014) ANALISA PROGRAM COMPANY VISIT DALAM MEMBANGUN CORPORATE IMAGE PT SIDOMUNCUL. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (156kB) | Preview |
Abstract
Persaingan bisnis yang ketat, mengharuskan pihak managemen untuk menjaga corporate image agar tetap positif di mata publik karena hal tersebut merupakan aset tak terlihat yang sangat berharga bagi kemajuan sebuah perusahaan. PT SidoMuncul sebagai sebuah perusahaan jamu unggulan dan ternama di Indonesia yang berdiri semenjak tahun 1951 berhasil menarik keingintahuan masyarakat untuk mengenal lebih jauh PT SidoMuncul. Program company visit menjadi jawaban atas permintaan masyarakat yang digunakan oleh PR (Public Relations)SidoMuncul sebagai program yang bertujuan membangun corporate image. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran dan efektifitas program company visit dalam membangun corporate image PT SidoMuncul. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dokumentasi, dan studi pustaka. Sedangkan teknik analisa datanya menggunakan analisis interaktif (reduksi data, sajian data, penarikan kesimpulan atau verifikasi). Kesimpulan yang ditarik mengenai penelitian ini bahwa program company visit PT SidoMuncul memiliki peranan dalam membangun corporate image. PT SidoMuncul melalui visi perusahaan menggambarkan citra yang diinginkan sebagai industri jamu yang dapat memberikan manfaat pada masyarakat dan lingkungan. Berdasarkan pada konsep “knowing is believing, seeing is believing” program ini berperan dalam menggiring persepsi publik atas yang dilihat dan diketahui langsung sebagai pembentukan citra perusahaan. Keefektifan program ini dapat dilihat dari adanya perubahan opini dan perspektif masyarakat sebelum dan sesudah mengikuti company visit yang dibuktikan melalui buku tamu yang diisi oleh peserta company visit dan hasil observasi. Penulis melihat adanya peran lain dari pelaksanaan company visit yaitu bentuk aksi antisipasi dari isu-isu yang berkembang seputar produk PT SidoMuncul yang dapat menghancurkan citra perusahaan, Tim PR dapat sekaligus melakukan klarifikasi atas isu yang berkembang di masyarakat saat sesi akhir pelaksanaan company visit PT SidoMuncul.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences |
Depositing User: | Eny Suparny |
Date Deposited: | 27 Oct 2016 04:03 |
Last Modified: | 27 Oct 2016 04:03 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/8085 |
Actions (login required)
View Item |