Aminullah, Aminullah (2014) MODEL KOMUNIKASI ANTARBUDAYA ANTARA ETNIK MADURA DAN ETNIK MELAYU DI KELURAHAN ROBAN SINGKAWANG KALIMANTAN BARAT. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
Preview |
Text
ABSTRAK.pdf Download (18kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model komunikasi antarbudaya dan hambatanhambatan
komunikasi antarbudaya antara etnik Madura dan Melayu di Roban, Singkawang
Kalimatan Barat. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kualitatif, yaitu penelitian
yang bersifat memaparkan tentang situasi dan peristiwa, datanya dinyatakan dalam keadaan
sewajarnya atau sebagaimana adanya, dengan memaparkan cara kerja yang bersifat
sistematik, terarah dan dapat dipertanggung jawabkan, sehingga tidak kehilangan sifat
ilmiahnya. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, kajian dokumen, dan
wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk komunikasi antarbudaya yaitu
saling menghormati dan menghargai adat kebiasaan etnik masing-masing. Etnik Melayu
menghormati dan menghargai adat kebiasaan etnik Madura begitu juga sebaliknya.
Sedangkan faktor penghambat dalam komunikasi antarbudaya yaitu masyarakat Madura
kurang bisa membaur dengan masyarakat Melayu, kurangnya pengetahuan etnik Madura
terhadap tradisi ataupun kebiasaan yang dilakukan masyarakat etnik Melayu, rendahnya
keinginan untuk mengikuti adat dan tradisi masyarakat setempat, serta frekuensi interaksi
dengan masyarakat tergolong rendah.
Kata kunci: etnik, komunikasi antarbudaya
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjek: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Divisions: | x. Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences |
Depositing User: | Eko Suprapti |
Date Deposited: | 26 Oct 2016 06:39 |
Last Modified: | 26 Oct 2016 06:39 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/8023 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |