ANALISIS KINERJA RETRIBUSI PARKIR TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA CIREBON

Sam’ani, Sam’ani (2014) ANALISIS KINERJA RETRIBUSI PARKIR TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA CIREBON. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (5kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Kontribusi Retribusi Parkir
terhadap Pendapatan Asli Daerah Kota Cirebon, (2) Tingkat Efektivitas Retribusi
Parkir Kota Cirebon, (3) Tingkat Efisiensi Retribusi Parkir, (4) Laju Pertumbuhan
realisasi Retribusi Parkir Kota Cirebon.
Jenis penelitian ini yaitu penelitian deskriptif. Jenis datanya adalah data
sekunder. Sumber data dari penelitian ini adalah dari laporan realisasi APBD Kota
Cirebon tahun 2008-2012. Analisis data yang digunakan yaitu (1) Analisis
Kontribusi Retribusi Parkir terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD), (2)
Menghitung Tingkat Efektivitas Retribusi Parkir, (3) Menghitung Tingkat
Efisiensi Retribusi Parkir, (4) Menghitung Laju Pertumbuhan Retribusi Parkir
Kota Cirebon.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Kontribusi Retribusi Parkir
terhadap Pendapatan Asli Daerah 5 (lima) tahun terakhir hasilnya berfluktuatif
dengan kisaran 0,43%-0,66%, (2) Tingkat Efektivitas Retribusi Parkir tahun 2008-2012 dengan rata-rata 75,97% hasilnya kurang efektif, (3) Tingkat Efisiensi
Retribusi Parkir tahun 2008-2012 dengan rata-rata 76,98% hasilnya efisien, (4)
Laju Pertumbuhan realisasi Retribusi Parkir periode 2008-2012 dengan rata-rata
laju pertumbuhannya adalah 10,33% per tahunnya , hasilnya Laju Pertumbuhan
realisasi Retribusi Parkir Kota Cirebon termasuk kriteria meningkat.
Dalam penelitian ini disarankan perlu adanya upaya pemerintah untuk
lebih meningkatkan pengawasan terhadap jalannya pemungutan di lapangan agar
semua penerimaan Retribusi Parkir dapat dilaporkan sesuai dengan keadaan yang
sebenar-benarnya dan disamping itu pemerintah perlu memberikan sanksi tegas
terhadap petugas parkir yang tidak mematuhi mekanisme pemungutan retribusi
yang telah diatur dalam Peraturan Daerah Kota Cirebon nomor 5 tahun 2012.
Kata Kunci : Kontribusi, Efektivitas, Efisiensi, dan Laju Pertumbuhan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjek: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: x. Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Ratna Sufiatin
Date Deposited: 29 Sep 2016 06:59
Last Modified: 29 Sep 2016 06:59
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/7021

Actions (login required)

View Item View Item