PENGARUH RASIO PROFITABILITAS, EVA DAN ARUS KAS BEBAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

TIWERY, KOSTANSA POCAR (2014) PENGARUH RASIO PROFITABILITAS, EVA DAN ARUS KAS BEBAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ABSTRAKSI.pdf

Download (38kB) | Preview

Abstract

ABSTRAKSI Pasar modal adalah suatu pasar dimana dana jangka panjang baik hutang maupun modal sendiri diperdagangkan. Surat berharga yang sering diperdagangkan di pasar modal adalah saham, saham adalah bukti kepemilikan atas perusahaan yang mengeluarkan saham tersebut. Investor sebelum melakukan investasi di pasar modal, akan mengumpulkan sebanyak mungkin informasi yang berguna dalam pengambilan keputusan investasi tersebut. Informasi yang dibutuhkan antara lain harga saham, faktor eksternal perusahaan dan risko perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Rasio Profitabilitas, EVA dan Arus Kas Bebas Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2010-2013. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan metode analisis data yaitu menggunakan analisis regresi linear berganda. Variabel dalam penelitian ini adalah Rasio Profitabilitas yang diukur mengguna kan proksi ROA, ROE, ROS, EVA dan Arus Kas Bebas sebagai variabel independen. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah harga saham. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan pertambangan yang terdaftar di Busra Efek Indonesia. Penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh 25 perusahaan pertambangan dengan total sampel sebanyak 97 selama empat tahun. Data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan yang dipublikasikan melalui website www.idx.co.id dan clocing price melalui website www. yahoofinance.com. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan variabel ROA, ROE, ROS, EVA dan Arus Kas Bebas berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Secara parsial Variabel ROA berpengaruh terhadap harga saham, sedangkan ROE, ROS, EVA dan Arus Kas Bebas tidak berpengaruh terhadap harga saham. Kata Kunci: ROA, ROE, ROS, EVA, dan Arus Kas Bebas terhadap Harga Saham.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Ratna Sufiatin
Date Deposited: 29 Sep 2016 02:40
Last Modified: 29 Sep 2016 02:40
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/6955

Actions (login required)

View Item View Item