Oktavialdi, Alvian (2025) APLIKASI DOSIS SERBUK CANGKANG TELUR DAN KONSENTRASI POC LIMBAH KULIT PISANG TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN TOMAT (Solanum lycopersicum L.). Skripsi thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
|
Text
1_Skripsi full_134180127_Alvian Oktavialdi.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
|
|
Text
2_Cover Skripsi_134180127_Alvian Oktavialdi.pdf Download (228kB) |
|
|
Text
3_Abstrak_Indonesia_134180127_Alvian Oktavialdi.pdf Download (196kB) |
|
|
Text
4_Abstract_English_134180127_Alvian Oktavialdi.pdf Download (195kB) |
|
|
Text
5_Halaman Pengesahan_134180127_Alvian Oktavialdi.pdf Download (822kB) |
|
|
Text
6_Daftar Isi_134180127_Alvian Oktavialdi.pdf Download (182kB) |
|
|
Text
7_Daftar Pustaka_134180127_Alvian Oktavialdi.pdf Download (234kB) |
Abstract
Penerapan budidaya tanaman tomat harus dilakukan secara maksimal guna menghadapi permintaan konsumen dan persaingan pasar. Salah satu inovasi dalam budidaya tanaman tomat dengan cara aplikasi dosis serbuk cangkang telur serta konsentrasi pupuk organik cair (POC) limbah kulit pisang. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) faktorial dengan 3 ulangan. Faktor pertama dosis aplikasi cangkang telur 25, 45, dan 65g/tanaman. Faktor kedua aplikasi konsentrasi POC limbah kulit pisang 400 , 500, dan 600 ml/l. Data dianalisis menggunakan Sidik Ragam (ANOVA) taraf 5%, dilanjutkan Uji Jarak Berganda Duncan (DMRT) taraf 5%. Pengujian perbedaan antara perlakuan dengan kontrol diuji dengan Kontras Orthogonal. Tidak ada interaksi yang terjadi antara kedua faktor pada semua parameter pengamatan. Perlakuan dosis serbuk cangkang telur 65 gram per tanaman menunjukkan hasil terbaik untuk pertumbuhan dan hasil tanaman tomat pada tinggi tanaman umur 56 HST, jumlah buah per tanaman, dan bobot buah per tanaman. Perlakuan pemberian POC kulit pisang dengan konsentrasi 600 ml/l menunjukkan hasil terbaik untuk pertumbuhan dan hasil tanaman tomat pada parameter tinggi tanaman umur 42 HST dan 56 HST, Diameter Batang umur 56 HST, jumlah dompol per tanaman, jumlah buah per tanaman, jumlah buah per dompol, bobot buah per tanaman, bobot buah per petak, dan bobot buah per hektar.
Kata Kunci: tomat, serbuk cangkang telur, POC kulit pisang
| Item Type: | Tugas Akhir (Skripsi) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | tomat, serbuk cangkang telur, POC kulit pisang |
| Subjek: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
| Divisions: | Fakultas Pertanian > (S1) Agroteknologi |
| Depositing User: | Eny Suparny |
| Date Deposited: | 16 Dec 2025 03:10 |
| Last Modified: | 16 Dec 2025 03:10 |
| URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/46119 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
