PENGARUH KEPEMIMPINAN, LINGKUNGAN KERJA, DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KOMITMEN ORGANISASIONAL DAN DAMPAKNYA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT ALIS JAYA CIPTATAMA DI KABUPATEN KLATEN - JAWA TENGAH

RAMADHAN, DWI BAGUS FAJAR (2014) PENGARUH KEPEMIMPINAN, LINGKUNGAN KERJA, DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KOMITMEN ORGANISASIONAL DAN DAMPAKNYA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT ALIS JAYA CIPTATAMA DI KABUPATEN KLATEN - JAWA TENGAH. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (46kB) | Preview

Abstract

Salah satu sumber daya yang sangat berperan dalam menjaga eksistensi perusahaan adalah sumber daya manusia. Manusia sebagai salah satu sumber daya mempunyai peranan yang sangat penting dalam mendayagunakan sumber–sumber yang lain dalam organisasi serta beroperasinya suatu organisasi. Berkaitan dengan hal tersebut, memaksimalkan kemampuan yang ada pada karyawan harus terus menerus diupayakan agar tujuan yang diinginkan perusahaan dapat tercapai. Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan terhadap komitmen organisasional PT. Alis Jaya Ciptatama; (2) untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja terhadap komitmen organisasional PT. Alis Jaya Ciptatama; (3) untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja terhadap komitmen organisasional PT. Alis Jaya Ciptatama; (4) untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan terhadap kinerja karyawan PT. Alis Jaya Ciptatama; (5) untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT. Alis Jaya Ciptatama; (6) untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan PT. Alis Jaya Ciptatama; (6) untuk mengetahui pengaruh komitmen organisasional terhadap kinerja karyawan PT. Alis Jaya Ciptatama. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah PLS (partial least square). Hasil penelitian ini (1) kepemimpinan berpengaruh terhadap komitmen organisasional PT. Alis Jaya Ciptatama; (2) lingkungan kerja tidak berpengaruh terhadap komitmen organisasional PT. Alis Jaya Ciptatama; (3) disiplin kerja tidak berpengaruh terhadap komitmen organisasional PT. Alis Jaya Ciptatama; (4) kepemimpinan tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT. Alis Jaya Ciptatama; (5) lingkungan kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT. Alis Jaya Ciptatama; (6) disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT. Alis Jaya Ciptatama; (7) komitmen organisasional berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT. Alis Jaya Ciptatama. Kata kunci: Kepemimpinan, Lingkungan kerja, Disiplin kerja, Komitmen Organisasional, Kinerja karyawan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: Eko Suprapti
Date Deposited: 29 Jun 2016 01:22
Last Modified: 29 Jun 2016 01:22
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/4597

Actions (login required)

View Item View Item