Greys Ledika Sitompul, . (2025) EVALUASI KEBERHASILAN REKLAMASI TAHUN TANAM 2022 DAN 2023 PADA LAHAN TAMBANG NIKEL SITE Y PT X, KEPULAUAN MALUKU MENGGUNAKAN METODE SKORING. Skripsi thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.
|
Text
1_Cover_114210019_Greys Ledika Sitompul.pdf Download (201kB) |
|
|
Text
2_Abstrak_114210019_Greys Ledika Sitompul.pdf Download (294kB) |
|
|
Text
3_Halaman Pengesahan_114210019_Greys Ledika Sitompul.pdf Download (197kB) |
|
|
Text
4_Daftar Isi_114210019_Greys Ledika Sitompul.pdf Download (266kB) |
|
|
Text
5_Daftar Pustaka_114210019_Greys Ledika Sitompul.pdf Download (231kB) |
|
|
Text
6_Skripsi Full_114210019_Greys Ledika Sitompul.pdf Restricted to Repository staff only Download (11MB) |
Abstract
PT X di Kepulauan Maluku merupakan perusahaan pertambangan bijih nikel yang melakukan penambangan secara terbuka sehingga mempengaruhi perubahan fungsi lahan. Untuk mengembalikan fungsi lahan, perusahaan melakukan kegiatan reklamasi. Dalam melakukan kegiatan reklamasi, perusahaan mengalami permasalahan berupa ditemukannya jalur-jalur erosi dan pertumbuhan vegetasi yang kurang maksimal sehingga diperlukan penelitian pada Area Reklamasi Tahun 2022 dan 2023 site Y PT X untuk mengetahui nilai keberhasilan reklamasi pada kedua tahun tanam reklamasi, serta memberikan arahan pengelolaan untuk diterapkan pada kegiatan reklamasi.
Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif. Penelitian dilakukan melalui beberapa tahap dimulai dengan pengumpulan data sekunder, kemudian tahapan lapangan untuk melakukan survei dan pemetaan, pengambilan sampel air dan tanah serta pengukuran parameter keberhasilan reklamasi yang terdiri dari tiga parameter yaitu penatagunaan lahan, revegetasi, dan penyelesaian akhir. Selanjutnya dilakukan uji laboratorium untuk sampel air dan tanah untuk mendukung analisis keberhasilan reklamasi. Hasil yang diperoleh dilapangan dan laboratorium kemudian dihitung dan dianalisis sesuai dengan Kepmen 1827 K/30/MEM/2018 tentang Pedoman Pelaksanaan Kaidah Teknik Pertambangan yang baik khususnya dalam lampiran VI Matrik 16 dan Matrik 17 menggunakan metode skoring yang hasil evaluasinya menjadi acuan untuk penetapan arahan pengelolaan.
Hasil penelitian tingkat keberhasilan reklamasi pada reklamasi PT X tahun tanam 2022 adalah 88,21% dan keberhasilan reklamasi tahun tanam 2023 memperoleh nilai 82,91% sehingga kedua lahan reklamasi tersebut masuk dalam kategori baik sehingga dapat diterima dengan catatan perlu dilakukan perbaikan. Arahan pengelolaan yang direkomendasikan adalah perbaikan kualitas tanah, pembuatan saluran pembuangan air, serta penyulaman secara berkala pada vegetasi. Rekomendasi tanaman yang dapat digunakan adalah akar wangi, matoa dan jabon.
Kata Kunci : Evaluasi, Nikel, Pertambangan, Reklamasi, Skoring
| Item Type: | Tugas Akhir (Skripsi) |
|---|---|
| Additional Information: | Greys Ledika Sitompul (Penulis-114210019) Suharwanto (Pembimbing) |
| Uncontrolled Keywords: | Evaluasi, Pertambangan, Reklamasi, Skoring |
| Subjek: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
| Divisions: | Fakultas Teknologi Mineral dan Energi > (S1) Teknik Lingkungan |
| Depositing User: | Bayu Pambudi |
| Date Deposited: | 24 Oct 2025 08:13 |
| Last Modified: | 24 Oct 2025 08:13 |
| URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/44971 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
