PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL PADA KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN DAN IMPLIKASINYA TERHADAP NILAI PERUSAHAAN

Yudhy Setiawan, Ronny (2015) PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL PADA KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN DAN IMPLIKASINYA TERHADAP NILAI PERUSAHAAN. Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (73kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kinerja keuangan perusahaan mampu memediasi hubungan antara Corporate Social Responsibility (CSR), kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional terhadap nilai perusahaan. pada perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia. Sampel penelitian ini adalah 17 perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada tahun 2010-2012 yang mengungkapkan CSR dalam annual report, laporan keuangan dan ICMD. Teknik penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling. Analisis yang dipakai dalam penelitian ini adalah analisis Structural Equation Model (SEM) dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan dari pengaruh corporate sosial responsibility, kepemilikan manajerial, dan kepemilikan institusional terhadap kinerja keuangan perusahaan dan nilai perusahaan secara parsial hanya corporate sosial responsibility terhadap kinerja keuangan perusahaan dan kinerja keuangan perusahaan terhadap nilai perusahaan yang berpengaruh secara signifikan. Dari pengaruh corporate sosial responsibility, kepemilikan manajerial, dan kepemilikan institusional terhadap kinerja keuangan perusahaan secara simultan berpengaruh positif sebesar 41,7%. Dan pengaruh corporate sosial responsibility, kepemilikan manajerial, dan kepemilikan institusional dan kinerja keuangan perusahaan terhadap nilai perusahaan secara simultan berpengaruh positif sebesar 26,5%. Dari pengaruh corporate social responsibility terhadap nilai perusahaan melalui kinerja keuangan perusahaan sebagai variabel intervening adalah berpengaruh positif sebesar 24,1% (estimate 0,241). Kepemilikan manajerial terhadap nilai perusahaan melalui kinerja keuangan perusahaan sebagai variabel intervening adalah berpengaruh positif sebesar 8,2% (estimate 0,082). Kepemilikan institusional terhadap nilai perusahaan melalui kinerja keuangan perusahaan sebagai variabel intervening berpengaruh positif sebesar 2,1% (estimate 0,021). Kata Kunci : corporate sosial responsibility, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, kinerja keuangan perusahaan dan nilai perusahaan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 24 Jun 2016 00:40
Last Modified: 24 Jun 2016 00:40
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/4388

Actions (login required)

View Item View Item