DESAIN STAGE PLAN SUMP BLOK 8 PIT TBR SEBAGAI UPAYA OPTIMALISASI SISTEM PENYALIRAN TAMBANG DAN PERCEPATAN PENAMBANGAN CADANGAN BATUBARA DI PT BUKIT MAKMUR MANDIRI UTAMA JOBSITE GEO-AJE UNIT KERJA PT TANAH BUMBU RESOURCES

PUTRA, ANDIKA ADE (2025) DESAIN STAGE PLAN SUMP BLOK 8 PIT TBR SEBAGAI UPAYA OPTIMALISASI SISTEM PENYALIRAN TAMBANG DAN PERCEPATAN PENAMBANGAN CADANGAN BATUBARA DI PT BUKIT MAKMUR MANDIRI UTAMA JOBSITE GEO-AJE UNIT KERJA PT TANAH BUMBU RESOURCES. Other thesis, UPN Veteran Yogyakarta.

[thumbnail of 2. Cover_112200059_Andika Ade Putra.pdf] Text
2. Cover_112200059_Andika Ade Putra.pdf

Download (202kB)
[thumbnail of 3. Abstrak_112200059_Andika Ade Putra.pdf] Text
3. Abstrak_112200059_Andika Ade Putra.pdf

Download (240kB)
[thumbnail of 4. Halaman Pengesahan_112200059_Andika Ade Putra.pdf] Text
4. Halaman Pengesahan_112200059_Andika Ade Putra.pdf

Download (230kB)
[thumbnail of 5. Daftar Isi_112200059_112200059_Andika Ade Putra.pdf] Text
5. Daftar Isi_112200059_112200059_Andika Ade Putra.pdf

Download (293kB)
[thumbnail of 6. Daftar Pustaka_112200059_Andika Ade Putra.pdf] Text
6. Daftar Pustaka_112200059_Andika Ade Putra.pdf

Download (202kB)
[thumbnail of 1. Skripsi Fulltext_112200059_Andika Ade Putra.pdf] Text
1. Skripsi Fulltext_112200059_Andika Ade Putra.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (17MB)

Abstract

Area kerja Blok 8 Pit TBR memiliki potensi cadangan batubara sebesar
400.000 Ton. Namun, area ini memiliki tantangan yang cukup besar terkait
pengelolaan air tambang dengan seam A5B yang tergenang air. Genangan air yang
ada, sampai dengan hari ini dimanfaatkan sebagai area sump Blok 8. Berdasarkan
target produksi yang harus segera terpenuhi di bulan Juni, cadangan seam A5B yang
besar, dan nilai stripping ratio yang tergolong kecil sebesar 0,23, maka secara
ekonomis layak untuk ditambang meskipun perlu adanya kajian hidrologis agar
kegiatan penambangan batubara dapat segera dilakukan.
Pada penelitian ini, kajian hidrologis dibuat dengan rancangan teknis
pembuatan stage plan berdasarkan analisis strategi isolasi yang mencakup
perhitungan curah hujan rencana menggunakan distribusi Gumbell, Normal, Log
Normal, dan Log Pearson III untuk memilih distribusi dengan signifikansi 5%,
menghitung intensitas hujan dengan rumus Mononobe, penentuan luas daerah
tangkapan hujan, koefisien limpasan untuk memprediksi kenaikan profil sump, dan
merancang sistem drainase dengan rumus Manning. Kemudian, strategi
pemompaan untuk menganalisis pemindahan settling pond sebagai oultet baru dari
pemompaan sump Blok 8 Pit TBR berdasarkan nilai Total Dynamic Head. Terakhir,
rancangan stage plan untuk menentukan lokasi optimal cofferdam, desain
cofferdam, desain kapasitas kompartemen, dan rancangan desain penambangan
menggunakan software Minescape 5.7 ©PT Bukit Makmur Mandiri Utama.
Diakhiri dengan timeframe kegiatan dengan mengestimasikan waktu dari setiap
stage yang dibuat.
Hasilnya, Rancangan isolasi di area sump blok 8 pada DTH 1 seluas 831,9 ha
yang diperkecil menjadi 44,2 ha dapat mengurangi debit air limpasan berdasarkan
distribusi Gumbell sebesar 94,96% dari 46,35 m3/detik menjadi 2,46 m3/detik,
dengan membuat sistem drainase berupa pengalihan output aliran paritan dari sump
blok 8 menjadi sump blok 9-10 dan pembuatan gorong-gorong sejumlah 12 buah
pada tiap saluran yang memotong jalan tambang. Strategi pemompaan secara water
pumping dilakukan dengan merancang pipa sepanjang 2.580 m menjadi 2.280 m,
2.100 m, dan 1.980 m, sedangkan secara slurry pumping dilakukan dengan
merancang TDH Dragflow HY85 sebesar 33,14 m, dan menentukan jumlah pompa
minimum untuk meniriskan sump pada bulan juni sebanyak 3 pompa. Rancangan
stage plan sump blok 8 memperoleh hasil sebesar 411.881,6 Ton batubara dengan
membagi sump menjadi 3 kompartemen menggunakan cofferdam pada elevasi
puncak -58,5 mdpl berdasarkan debit rencana pada 7 stage (tahap) selama 51,8 hari
berupa pembuatan cofferdam, penirisan sump secara water pumping dan slurry
pumping, serta coal getting dan OB removal. Kesimpulannya, dari rancangan teknis
pembuatan stage plan sump Blok 8 Pit TBR mampu untuk setidaknya memperoleh
batubara sebesar 400.000 Ton.
Kata Kunci: Strategi Isolasi, Strategi Pemompaan, Stage Plan

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Strategi Isolasi, Strategi Pemompaan, Stage Plan
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: A.Md Eko Suprapti
Date Deposited: 22 Apr 2025 01:44
Last Modified: 22 Apr 2025 01:44
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/42399

Actions (login required)

View Item View Item