SUNARYADI, TRI ATMOJO (2011) PENYUSUNAN PROGRAM APLIKASI KOMPUTASI PERANCANGAN PELEDAKAN PADA TAMBANG TERBUKA DENGAN MENGGUNAKAN BAHASA PEMROGRAMAN VISUAL BASIC 6. Other thesis, UPN Veteran Yogyakarta.
Text
daftar isi.pdf Download (19kB) |
|
Text
abstrak.pdf Download (5kB) |
|
Text
pengesahan.pdf Download (5kB) |
|
Text
Skripsi.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
RINGKASAN
Perancangan peledakan merupakan hal yang sangat penting dalam kegiatan
pembongkaran batuan pada lapisan tanah penutup. Disamping itu terkait erat dengan
pencapaian target produksi yang diinginkan, maka hal yang harus diperhatikan
adalah parameter dari geometri peledakan yang terdiri atas burden, spacing,
subdrilling, charge length, loading density, kedalaman lubang ledak dan powder
factor.
Perancangan peledakan dapat dilakukan dengan tiga cara, yaitu dengan cara
manual, komputer atau gabungan dari keduanya. Sejak kemunculan komputer, cara-
cara manual sudah mulai ditinggalkan. Metode yang sering digunakan dalam
perancangan peledakan pada tambang terbuka adalah menggunakan pendekatan
metode formula R.L.Ash & formula C.J.Konya.
Metode formula R.L.Ash maupun formula C.J.Konya dapat dikerjakan dengan
cara manual maupun komputer. Jika dikerjakan dengan cara manual, maka terdapat
dua kendala yang akan dihadapi. Pertama, jika jumlah data banyak dan kompleks,
maka selain rumit juga memerlukan waktu yang cukup lama. Kedua, tingkat
akurasinya rendah, karena hal ini sangat tergantung pada subyektifitas perancang.
Oleh karena itu pemakaian komputer sebagai alat bantu tidak dapat dihindari.
Untuk mendukung penggunaan komputer tersebut, dalam penelitian ini
dilakukan pembuatan program aplikasi guna perancangan peledakan pada tambang
terbuka dengan menggunakan bahasa pemrograman visual basic 6.0.
Pembuatan program dilakukan dengan cara membahasakan algoritma formula
R.L.Ash dan formula C.J.Konya ke dalam bahasa pemrograman visual basic. Setelah
diuji coba terhadap data simulasi, program tersebut dapat digunakan untuk
menghasilkan analisa perancangan peledakan dengan baik. Hasil perhitungan
program setelah dicocokkan dengan perhitungan manual tidak terdapat perbedaan
yang signifikan.
Keterbatasan program aplikasi perangkat lunak yang telah dibuat adalah
sebagai berikut : (1) Terdapatnya kesalahan fungsi pada menu perancangan
rangkaian lubang ledak, (2) program aplikasi belum dapat melakukan penyimpanan
atau pemanggilan data dan mencetak output program.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Eko Yuli |
Date Deposited: | 12 Nov 2024 03:18 |
Last Modified: | 12 Nov 2024 03:18 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/41614 |
Actions (login required)
View Item |