ANALISIS HASIL PROSES QUENCHING STAINLESS STEEL 316L DENGAN MEDIA PENDINGIN INHIBITOR SAPONIN-TANIN TERHADAP NILAI KEKERASAN, STRUKTUR MIKRO, DAN LAJU KOROSI DI LINGKUNGAN GEOTHERMAL

FITRIANA, KHOIRIA (2024) ANALISIS HASIL PROSES QUENCHING STAINLESS STEEL 316L DENGAN MEDIA PENDINGIN INHIBITOR SAPONIN-TANIN TERHADAP NILAI KEKERASAN, STRUKTUR MIKRO, DAN LAJU KOROSI DI LINGKUNGAN GEOTHERMAL. Diploma thesis, UPN Veteran Yogyakarta.

[thumbnail of 2. Cover_116200001_Khoiria Fitriana.pdf] Text
2. Cover_116200001_Khoiria Fitriana.pdf

Download (126kB)
[thumbnail of 3. Abstrak_116200001_Khoiria Fitriana.pdf] Text
3. Abstrak_116200001_Khoiria Fitriana.pdf

Download (69kB)
[thumbnail of 4. Lembar Pengesahan_116200001_Khoiria Fitriana.pdf] Text
4. Lembar Pengesahan_116200001_Khoiria Fitriana.pdf

Download (400kB)
[thumbnail of 5. Daftar Isi_116200001_Khoiria Fitriana.pdf] Text
5. Daftar Isi_116200001_Khoiria Fitriana.pdf

Download (69kB)
[thumbnail of 6. Daftar Pustaka_116200001_Khoiria Fitriana.pdf] Text
6. Daftar Pustaka_116200001_Khoiria Fitriana.pdf

Download (210kB)
[thumbnail of 1. Skripsi Fulltext_116200001_Khoiria Fitriana.pdf] Text
1. Skripsi Fulltext_116200001_Khoiria Fitriana.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Stainless steel 316L banyak digunakan sebagai material pipa pada industri gas
dan minyak bumi. Pada lingkungan ini memiliki komposisi keasaman yang
mengandung sulfur dan asam halogen yang aktif mengkorosi banyak campuran
logam yang dapat menyebabkan kerugian pada produksi energi panas bumi.
Kerugian akibat korosi di lingkungan geothermal mencapai 1,371 miliar dollar.
Guna mencegah terjadinya korosi, saat ini telah dilakukan beberapa inovasi baru
salah satunya yaitu pembuatan inhibitor organik yang ramah lingkungan dengan
melakukan ekstrak tanaman yang menghasilkan senyawa tanin dan saponin.
Pada penelitian ini, spesimen stainless steel 316L dilakukan proses quenching
menggunakan media pendingin inhibitor saponin-tanin pada konsentrasi 6% w/v
dari aquades dengan perbandingan komposisi inhibitor 60% w/w saponin : 40%
w/w tanin, 50% w/w saponin : 50% w/w tanin, dan 40% w/w saponin : 60% w/w
tanin. Seluruh spesimen dilakukan pengujian kekerasan Rockwell, karakterisasi
struktur mikro, dan pengujian korosi menggunakan larutan air garam panas bumi
buatan yang disesuaikan dengan lingkungan geothermal yang terdapat pada Upper
Rhine Graben (URG). Dari hasil uji kekerasan, diketahui nilai kekerasan tertinggi
adalah 77,5 ± 0,77 HRB dan terendah adalah 73,2 ± 1,21 HRB yang dipengaruhi
oleh adanya fasa austenite, widmanstatten ferrite, dan acicular ferrite yang
terbentuk pada spesimen. Pengujian korosi menunjukkan hasil laju korosi tertinggi
yaitu 7,15 ± 0,48 mpy dan laju korosi terendah yaitu 2,28 ± 1,04 mpy, laju korosi
menurun karena adanya lapisan tipis inhibitor saponin-tanin yang terbentuk pada
permukaan spesimen stainless steel 316L.
Kata kunci: korosi, inhibitor saponin-tanin, quenching, stainless steel 316L

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: korosi, inhibitor saponin-tanin, quenching, stainless steel 316L
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Bayu Setya Pambudi
Date Deposited: 24 Jul 2024 03:12
Last Modified: 24 Jul 2024 03:12
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/40378

Actions (login required)

View Item View Item