PERBAIKAN POSTUR KERJA UNTUK MEMINIMALISIR MUSCULOSKELETAL DISORDER DENGAN MENGGUNAKAN METODE NATIONAL INSTITUTE FOR OCCUPATIONAL SAFETY AND HEALTH (NIOSH) (Studi Kasus: Industri Genteng Pak Sudyono Godean)

RAMADHAN, REZKI (2024) PERBAIKAN POSTUR KERJA UNTUK MEMINIMALISIR MUSCULOSKELETAL DISORDER DENGAN MENGGUNAKAN METODE NATIONAL INSTITUTE FOR OCCUPATIONAL SAFETY AND HEALTH (NIOSH) (Studi Kasus: Industri Genteng Pak Sudyono Godean). Diploma thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of REZKI RAMADHAN_122170009_COVER.pdf] Text
REZKI RAMADHAN_122170009_COVER.pdf

Download (355kB)
[thumbnail of REZKI RAMADHAN_122170009_ABSTRAK.pdf] Text
REZKI RAMADHAN_122170009_ABSTRAK.pdf

Download (210kB)
[thumbnail of REZKI RAMADHAN_122170009_LEMBAR PENGESAHAN.pdf] Text
REZKI RAMADHAN_122170009_LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (273kB)
[thumbnail of REZKI RAMADHAN_122170009_DAFTAR ISI.pdf] Text
REZKI RAMADHAN_122170009_DAFTAR ISI.pdf

Download (420kB)
[thumbnail of REZKI RAMADHAN_122170009_DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
REZKI RAMADHAN_122170009_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (334kB)
[thumbnail of REZKI RAMADHAN_122170009_FULL SKRIPSI.pdf] Text
REZKI RAMADHAN_122170009_FULL SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Pekerjaan pengangkatan secara Manual Material Handling (MMH)
merupakan jenis pekerjaan yang memiliki risiko cedera kerja yang tinggi, terutama
jika dilakukan secara berulang-ulang. Aktivitas produksi di Industri Genteng Pak
Sudyono dimulai dari proses pembuatan, pemindahan dan finishing bagian dari
rutinitas pekerjaan yang dilakukan setiap hari. Proses pemindahan (pengeringan
dan pengiriman) menjadi keluhan terbesar berdasarkan hasil kuesioner Nordic Body
Map (NBM) yang telah disebarkan.
Risiko ergonomis yang mungkin dialami oleh para pekerja menjadi hal yang
dipertimbangkan pada penelitian ini dengan menerapkan metode NIOSH.
Pengukuran postur kerja tubuh dihitung menggunakan Metode NIOSH dengan
mencari Recommended Weight Limit (RWL) dan Lifting Index (LI). Nilai postur
kerja berdasarkan RWL dan LI kemudian diolah hingga menjadi Composite Lifting
Index (CLI). Penggunaan troli sebagai fasilitas penunjang menjadi alternatif dalam
upaya memperbaiki postur kerja yang ada di Industri Genteng Pak Sudyono. Troli
dirancang sesuai dengan dimensi tubuh pekerja dan kebutuhan genteng yang akan
dipindahkan agar mengurangi risiko cidera pada postur tubuh pekerja.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai postur pekerja untuk 3 pekerja
sebelum perbaikan berdasarkan RWL sebesar 8,24; 10,40; dan 7,50; berdasarkan
LI sebesar 1,21; 1,73; dan 4,00; serta berdasarkan CLI sebesar 4,74; sedangkan nilai
postur pekerja setelah perbaikan berdasarkan RWL sebesar 13,09; 17,92; dan 16,31;
berdasarkan LI sebesar 0,76; 1,00; dan 1,84; serta berdasarkan CLI sebesar 2,03.
Nilai postur kerja setelah perbaikan menunjukkan bahwa rekomendasi perbaikan
mampu meningkatkan efisiensi postur kerja dan menurunkan risiko cidera.

Kata kunci: NIOSH, Manual Material Handling, Recommended Weight Limit Lifting Index, Composite Lifting Index

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: NIOSH, Manual Material Handling, Recommended Weight Limit Lifting Index, Composite Lifting Index
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Bayu Setya Pambudi
Date Deposited: 24 Jun 2024 02:39
Last Modified: 24 Jun 2024 02:39
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/39872

Actions (login required)

View Item View Item