PERANCANGAN ULANG LAYOUT LANTAI PRODUKSI GUNA MEMINIMASI JARAK DAN ONGKOS MATERIAL HANDLING MENGGUNAKAN METODE SYSTEMATIC LAYOUT PLANNING

Hakhim, Sholikhan Abdul (2024) PERANCANGAN ULANG LAYOUT LANTAI PRODUKSI GUNA MEMINIMASI JARAK DAN ONGKOS MATERIAL HANDLING MENGGUNAKAN METODE SYSTEMATIC LAYOUT PLANNING. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of SKRIPSI_SHOLIKHAN ABDUL HAKHIM_122190034.pdf] Text
SKRIPSI_SHOLIKHAN ABDUL HAKHIM_122190034.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (68kB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (77kB)
[thumbnail of LEMBAR PENGESAHAN.pdf] Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (856kB)
[thumbnail of DAFTAR ISI.pdf] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (48kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (79kB)

Abstract

PERANCANGAN ULANG LAYOUT LANTAI PRODUKSI
GUNA MEMINIMASI JARAK DAN ONGKOS MATERIAL HANDLING
MENGGUNAKAN METODE SYSTEMATIC LAYOUT PLANNING
(Studi Kasus di PT Djohartex, Magelang)
Sholikhan Abdul Hakhim.1, Gunawan Madyono P., S.T., M.T.2
1Mahasiswa Teknik Industri, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta
2Dosen Teknik Industri, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta
Jl. Babarsari 2 Tambakbayan, Yogyakarta, 55281
Phone. (0274) 485363 Fax : (0274) 486256 email : jur_tiupn@telkom.net
ABSTRAK
Tata letak fasilitas dalam industri manufaktur berperan penting dalam meningkatkan produktifitas
dan efisiensi kegiatan produksi yang berkaitan dengan material handling. PT Djohartex merupakan
perusahaan manufaktur yang berperan dalam pembuatan benang menjadi kain. Keadaan tata letak
fasilitas produksi PT Djohartex belum optimal karena terdapat departemen yang saling berhubungan
sesuai alur produksi tidak saling berdekatan sehingga biaya ongkos material handling sangat tinggi.
Penelitian ini akan membahas tentang bagaimana cara mengatur ulang tata letak fasilitas produksi
dengan metode Systematic Layout Planning. SLP terdiri dari tahap analisis, tahap penyesuaian dan
tahap evaluasi. Metode ini memperhatikan analisis material, ARC, ARD dan tabel prioritas
kedekatan. Kemudian akan dibuat layout usulan yang baru sesuai dengan kriteria SLP dan dipilih
layout usulan yang memiliki jarak dan biaya material handling yang terkecil. Selanjutnya dilakukan
analisis kelayakan ekonomi untuk mengetahui usulan layout layak diterapkan atau tidak.
Berdasarkan pengolahan data rancangan ulang tata letak fasilitas produksi ini menghasilkan
penurunan jarak material handling sebesar 211 meter serta penurunan biaya ongkos material
handling sebesar Rp 2.043.585 perbulan atau sebesar 27,73%. Dari hasil analisis kelayakan dengan
metode NPV didapatkan NPV positif sebesar Rp 55.304.500. Kemudian menggunakan metode IRR
didapatkan sebesar 34% atau melebihi dari MARR. Berdasarkan analisis kelayakan menggunakan
metode payback period investasi akan kembali selama 2,6 tahun.
Kata Kunci : Tata letak fasilitas, systematic layout planning (SLP), analisis kelayakan
ekonomi
ABSTRACT
The layout of facilities in the manufacturing industry plays an important role in increasing the
productivity and efficiency of production activities related to material handling. PT Djohartex is a
manufacturing company that plays a role in making thread into cloth. The layout of PT Djohartex's
production facilities is not optimal because there are departments that are interconnected according
to the production flow and are not close to each other so material handling costs are very high. This
research will discuss how to rearrange the layout of production facilities using the Systematic
Layout Planning method. SLP consists of the analysis stage, adjustment stage and evaluation stage.
This method takes into account material analysis, ARC, ARD and proximity priority tables. Then a
new proposed layout will be created in accordance with the SLP criteria and the proposed layout
which has the smallest distance and material handling costs will be selected. Next, an economic
feasibility analysis is carried out to determine whether the proposed layout is feasible to implement
or not. Based on data processing, the redesign of the production facility layout resulted in a
reduction in material handling distance of 211 meters and a reduction in material handling costs of
IDR 2,043,585 per month or 27.73%. From the results of the feasibility analysis using the NPV
method, a positive NPV of IDR 55,304,500 was obtained. Then using the IRR method it was found
to be 34% or more than the MARR. Based on the feasibility analysis using the payback period
method, the investment will be returned in 2.6 years.
Keywords: Facility layout, systematic spatial planning (SLP), economic feasibility analysis

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Facility layout, systematic spatial planning (SLP), economic feasibility analysis
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: A.Md.SI Indah Lestari Wulan Aji
Date Deposited: 19 Jun 2024 03:10
Last Modified: 19 Jun 2024 03:10
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/39774

Actions (login required)

View Item View Item