RANCANG BANGUN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN SELEKSI CALON PENERIMA BEASISWA PIP DI SMKN 1 SAMIGALUH MENGGUNAKAN METODE SAW BERBASIS WEB

DWIATMOKO, CAHYONO (2023) RANCANG BANGUN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN SELEKSI CALON PENERIMA BEASISWA PIP DI SMKN 1 SAMIGALUH MENGGUNAKAN METODE SAW BERBASIS WEB. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyajarta.

[thumbnail of ABSTRAK SKRIPSI.pdf] Text
ABSTRAK SKRIPSI.pdf

Download (353kB)
[thumbnail of COVER SKRPSI.pdf] Text
COVER SKRPSI.pdf

Download (477kB)
[thumbnail of DAFTAR ISI SKRIPSI.pdf] Text
DAFTAR ISI SKRIPSI.pdf

Download (362kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA SKRIPSI.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA SKRIPSI.pdf

Download (602kB)
[thumbnail of FULLTEXT SKRIPSI.pdf] Text
FULLTEXT SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[thumbnail of HALAMAN PENGESAHAN_CAHYONO DWIATMOKO_123190166.pdf] Text
HALAMAN PENGESAHAN_CAHYONO DWIATMOKO_123190166.pdf

Download (976kB)

Abstract

7
ABSTRAK
Sebagai salah satu Sekolah Kejuruan Negeri yang berada di bawah Dinas
Pendidikan Pemuda dan Olagraga yang berada di Kabupaten Kulon Progo, Sekolah
Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Samigaluh mendapatkan kuota penerima
beasiswa Program Indonesia Pintar ( PIP ) dari Pemerintah. Sampai dengan saat ini,
SMKN 1 Samigaluh belum memiliki sistem untuk menjaring siswa berprestasi yang
memenuhi syarat dan masih menggunakan dokumen Excel. Hal tersebut
menyebabkan proses seleksi memakan banyak waktu dan cenderung terjadi
kesalahan. Berdasarkan wawancara dengan bagian kesiswaan SMKN 1 Samigaluh,
kriteria yang akan digunakan dalam penentuan urutan prioritas adalah nilai rerata,
status hidup orang tua, pekerjaan orang tua/wali, pendapatan orang tua/wali, banyak
saudara yang ditanggung orangtua/wali, serta kartu jaminan sosial atau surat
keterangan tidak mampu. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah sistem
pendukung keputusan untuk membantu pihak sekolah dalam menyeleksi siswa
yang layak menerima beasiswa PIP. Metode yang diterapkan pada sistem adalah
metode Simple Additive Weighting (SAW).Sistem yang dibangun adalah sistem
berbasis web yang dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan sistem
manajemen basis data MySQL. Metode pembangunan sistem yang akan digunakan
adalah waterfall. Tahap metode ini meliputi pemodelan (analisis dan desain),
konstruksi (koding dan testing), serta penyebaran (pengiriman dan dukungan).
Analisis sistem yang akan dilakukan meliputi analisis kebutuhan fungsional dan
non fungsional, serta kebutuhan perangkat keras dan perangkat lunak. Sistem diuji
menggunakan uji alpha dan beta terhadap kebutuhan fungsional yang telah
ditetapkan. Pengujian dilakukan menerapkan metode black box.
Dari hasil pengujian kinerja sistem menyatakan bahwa sistem mampu berjalan
dengan baik sesuai dengan kriteria yang digunakan. Hasil dari uji pengguna
menyatakan, pengguna dari SPK Seleksi Beasiswa PIP puas dengan kinerja dan
fungsionalitas dari sistem ini. Kesimpulan dari penelitian ini adalah sistem ini
dibangun untuk membantu pihak SMK N 1 Samigaluh untuk menyeleksi siswa
penerima beasiswa PIP.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 18 Aug 2023 04:04
Last Modified: 18 Aug 2023 04:07
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/36966

Actions (login required)

View Item View Item