PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN OBYEK WISATA PLOSOKUNING KAPANEWON TURI KABUPATEN SLEMAN

RAHAYU, ANNISA DIANTY (2023) PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN OBYEK WISATA PLOSOKUNING KAPANEWON TURI KABUPATEN SLEMAN. Diploma thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (12kB)
[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (88kB)
[thumbnail of DAFTAR ISI.pdf] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (14kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (66kB)
[thumbnail of SKRIPSI.pdf] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[thumbnail of LEMBAR PENGESAHAN.pdf] Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (226kB)

Abstract

Penelitian dilakukan bertujuan untuk (1) Mengkaji bentuk partisipasi masyarakat
yang terjadi dalam proses Pengembangan Obyek Wisata Plosokuning (2)
Mengkaji dimensi partisipasi masyarakat yang terjadi dalam proses
Pengembangan Obyek Wisata Plosokuning (3) Mengkaji tingkat partisipasi
masyarakat dalam Pengembangan Obyek Wisata. Penelitian ini menggunakan
pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik penentuan
informan secara purposive yaitu Ketua Kelompok Sadar Wisata sebagai informan
kunci, masyarakat Desa Wisata Plosokuning sebagai informasi utama, perwakilan
dari Dinas Pariwisata sebagai informan pendukung. Sumber data yang digunakan
adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yaitu dengan
observasi, wawancara dan dokumentasi dengan keabsahan data menggunakan
triangulasi sumber. Teknik analisis data dengan mengumpulkan data, mereduksi
data, menyajikan data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yaitu (1) Bentuk
Partisipasi Masyarakat dalam Pengembangan Obyek Wisata Plosokuning yaitu
partisipasi buah pikiran, partisipasi tenaga dan partisipasi harta benda (2) Dimensi
Partisipasi masyarakat dalam Pengembangan Obyek Wisata Plosokuning meliputi
perencanaan, pelaksanaan, pemanfaatan hasil dan evaluasi. (3) Tingkatan
Partisipasi Masyarakat dalam Pengembangan Obyek Wisata Plosokuning berada
pada tingkatan citizen power yang berarti partisipasi masyarakat tinggi.
Kata Kunci : Partisipasi masyarakat, pengembangan, bentuk partisipasi, dimensi
partispasi, tingkatan partisipasi

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Partisipasi masyarakat, pengembangan, bentuk partisipasi, dimensi partispasi, tingkatan partisipasi
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 08 Mar 2023 07:45
Last Modified: 08 Mar 2023 07:45
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/32824

Actions (login required)

View Item View Item