PRARANCANGAN PABRIK KIMIA ASAM LEMAK DARI MINYAK KELAPA SAWIT DAN AIR KAPASITAS 150.000 TON/TAHUN

RAMADHAN, ANANDA RIZKY and SHANTI, RIKHA RAMA (2023) PRARANCANGAN PABRIK KIMIA ASAM LEMAK DARI MINYAK KELAPA SAWIT DAN AIR KAPASITAS 150.000 TON/TAHUN. Other thesis, UPN 'Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of 6. Daftar Pustaka.pdf] Text
6. Daftar Pustaka.pdf

Download (558kB)
[thumbnail of 2. Abstrak.pdf] Text
2. Abstrak.pdf

Download (543kB)
[thumbnail of 1. Skripsi Full (Prarancangan Pabrik Kimia Asam Lemak dari Minyak Kelapa Sawit dan Air.pdf] Text
1. Skripsi Full (Prarancangan Pabrik Kimia Asam Lemak dari Minyak Kelapa Sawit dan Air.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (52MB)
[thumbnail of 2. Abstrak.pdf] Text
2. Abstrak.pdf

Download (543kB)
[thumbnail of 5. Daftar Isi.pdf] Text
5. Daftar Isi.pdf

Download (809kB)

Abstract

Pabrik Asam Lemak dari Minyak Kelapa Sawit dan Air dengan kapasitas 150.000 ton/tahun
akan dibangun di Kawasan Industri Dumai Riau, Sumatera dengan luas tanah 25.000 m2
. Bahan baku
berupa Minyak Kelapa Sawit diperoleh dari PT. Pacific Indopalm Industries Medan, Sumatera Utara.
Pabrik dirancang beroperasi secara kontinyu selama 330 hari dan membutuhkan karyawan sebanyak
148 orang.
Reaksi dijalankan pada suhu 262oC dan tekanan 49 atm. Reaktor yang digunakan berbentuk
menara dengan bahan isian. Produk yang keluar dari reaktor selanjutnya dialirkan ke dekanter untuk
dipisahkan antara fasa berat dan fasa ringan. Fasa ringan yang berupa campuran asam lemak
dipisahkan dengan cara dibekukan menggunakan alat berupa extruder yang diberi jaket pendingin.
Campuran asam lemak yang telah beku kemudian dipanaskan secara bertahap menggunakan extruder
yang diberi jaket pemanas. Campuran padat dan cair kemudian dipisahkan menggunakan centrifuge.
Produk asam lemak yang menjadi padatan berupa pasta langsung dimasukkan ke unit packaging,
sedangkan produk asam lemak yang menjadi cairan disimpan ke dalam tangki. Fasa berat yang berupa
campuran gliserol dan air yang memiliki kemurnian sebesar 97% disimpan ke dalam tangki. Untuk
mendukung jalannya proses, diperlukan layanan utilitas meliputi air, steam, unit refrigerasi, udara,
listrik dan bahan bakar. Kebutuhan air sebesar 180088,07 kg/jam diambil dari Sungai Rokan.
Kebutuhan listrik dipenuhi oleh PT. PLN sebesar 523 kW dengan generator sebagai cadangan listrik
apabila terjadi pemadaman. Kebutuhan steam sebanyak 12607,61 kg/jam. Kebutuhan udara tekan
sebesar 85 m3
/jam. Kebutuhan bahan bakar fuel oil sebesar 6246201,78 liter/tahun dan solar sebesar
26218,76 liter/tahun diperoleh dari PT. Pertamina.
Pabrik ini memiliki nilai Fixed Capital Investment (FCI) sebesar Rp970.659.636.564 dan
Working Capital (WC) sebesar Rp107.851.070.729. Analisa kelayakan pabrik asam lemak ini
menunjukkan nilai ROI sebelum pajak sebesar 45,74% dan ROI setelah pajak sebesar 36,60%, nilai
POT sebelum pajak adalah 1,79 tahun dan POT setelah pajak sebesar 2,15 tahun, BEP sebesar 40,42%
dan SDP sebesar 12,38%, dan DCF sebesar 21,98%. Berdasarkan dari analisa kelayakan tersebut,
maka pabrik Asam Lemak layak untuk dikaji lebih lanjut.
Kata kunci: Asam Lemak, Minyak Kelapa Sawit, Air, Reaktor Fixed Multitube.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Asam Lemak, Minyak Kelapa Sawit, Air, Reaktor Fixed Multitube.
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Chemistry
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 20 Jan 2023 07:02
Last Modified: 20 Jan 2023 07:02
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/32495

Actions (login required)

View Item View Item