KARAKTERISASI MORFOLOGI, PERTUMBUHAN DAN UJI DAYA HASIL BEBERAPA HIBRIDA JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata Sturt)

UTOMO, MUHAMMAD AGUNG (2022) KARAKTERISASI MORFOLOGI, PERTUMBUHAN DAN UJI DAYA HASIL BEBERAPA HIBRIDA JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata Sturt). Other thesis, UPN 'Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of abstrak ENG.pdf] Text
abstrak ENG.pdf

Download (47kB)
[thumbnail of abstrak ID.pdf] Text
abstrak ID.pdf

Download (47kB)
[thumbnail of cover.pdf] Text
cover.pdf

Download (119kB)
[thumbnail of daftar isi.pdf] Text
daftar isi.pdf

Download (48kB)
[thumbnail of daftar pustaka.pdf] Text
daftar pustaka.pdf

Download (169kB)
[thumbnail of lembar pengesahan.pdf] Text
lembar pengesahan.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI.pdf] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

KARAKTERISASI MORFOLOGI, PERTUMBUHAN DAN UJI
DAYA HASIL BEBERAPA HIBRIDA JAGUNG MANIS
(Zea mays saccharata Sturt)
Oleh: Muhammad Agung Utomo
Dibimbing oleh: Endah Wahyurini dan Bambang Supriyanta
ABSTRAK
Jagung manis (Zea mays saccharata Sturt) merupakan serealia sumber
karbohidrat dan protein. Impor jagung manis di 2021 mencapai 995,99
ribu ton (BPS, 2022). Persediaan jagung manis masih kurang memadai
disebabkan tingginya kebutuhan yang tidak berimbang dengan jumlah
produksi. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan karakterisasi
morfologi dan nilai uji lapangan beberapa hibrida jagung manis. Metode
penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok Lengkap satu
faktor. Perlakuan terdiri dari 7 hibrida jagung manis yaitu ANPA, ANPB,
ANPC, ANPD, dan ANPE serta Talenta dan Sweet Boy sebagai varietas
pembanding. Terdapat 28 unit percobaan, dengan setiap unit percobaan
terdiri dari 20 tanaman dengan 4 tanaman sampel. Data dianalisis
menggunakan analisis varians taraf 5% dilanjutkan dengan uji Scott Knott.
Karakter bentuk ujung daun pertama dari tujuh hibrida berbentuk runcing;
bentuk ujung tongkol mengerucut; susunan biji lurus kecuali ANPC,
ANPD, dan ANPE; warna biji kuning muda dengan notasi munsell 2,5 Y
8/12 kecuali ANPB, ANPC, dan ANPD. Jagung manis hibrida ANPA
memiliki pertumbuhan yang sama baiknya dengan varietas pembanding.
Uji daya hasil menunjukkan hibrida ANPA merupakan hibrida yang lebih
unggul dibandingkan varietas pembandingnya pada parameter hasil.
Jagung manis hibrida ANPA merupakan hibrida potensial karena memiliki
pertumbuhan yang sama baiknya dibandingkan varietas pembanding dan
memiliki daya hasil yang lebih baik.
Kata Kunci: Jagung manis, karakterisasi morfologi, pertumbuhan, uji
daya hasil

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Jagung manis, karakterisasi morfologi, pertumbuhan, uji daya hasil
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Biological Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 02 Dec 2022 03:05
Last Modified: 02 Dec 2022 03:05
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/31786

Actions (login required)

View Item View Item