STUDI FASIES PADA FORMASI TALANG AKAR, LAPANGAN “PONDOK TENGAH”, CEKUNGAN JAWA BARAT UTARA BERDASARKAN DATA LOG SUMUR DAN DATA INTI BATUAN

Aji, Handika Kusuma (2022) STUDI FASIES PADA FORMASI TALANG AKAR, LAPANGAN “PONDOK TENGAH”, CEKUNGAN JAWA BARAT UTARA BERDASARKAN DATA LOG SUMUR DAN DATA INTI BATUAN. Other thesis, UPN Veteran Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRACK_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf] Text
ABSTRACK_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf

Download (157kB)
[thumbnail of COVER_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf] Text
COVER_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf

Download (97kB)
[thumbnail of DAFTAR ISI_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf] Text
DAFTAR ISI_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf

Download (151kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf

Download (124kB)
[thumbnail of LEMBAR PENGESAHAN_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf] Text
LEMBAR PENGESAHAN_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf

Download (108kB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf] Text
SKRIPSI FULL_111180114_HANDIKA KUSUMA AJI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (18MB)

Abstract

Cekungan Jawa Barat Utara termasuk ke dalam salah satu cekungan yang
menghasilkan hidrokarbon baik minyak maupun gas dan masih diproduksi hingga saat
ini. Cekungan ini merupakan penghasil 4% minyak bumi dan 11% gas bumi dari total
produksi minyak dan gas bumi Indonesia. Lokasi Penelitain berada pada Formasi
Talang Akar, Lapangan “Pondok Tengah”, Sub Cekungan Ciputat, Cekungan Jawa
Barat Utara dengan melakukan analisis pada tujuh sumur, diantaranya PDT-01 PDT�08, PDT-13, PDT-15, PDT-16, PDT-18, dan PDT-21. Formasi ini terendapkan pada
fase syn-rift yang berumur oligosen akhir – miosen awal yang telah terbukti dapat
menjadi reservoir yang baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui fasies
dan lingkungan pengendapan pada daerah penelitian yang nantinya dapat membantu
geologist mengetahui persebaran dari batuan yang berpotensi menjadi reservoir rock.
Metode yang digunakan adalah analisis data sumur seperti analisis litologi,
analisis system track, analisis sikuen stratigrafi, analisis elektrofasies, korelasi sumur,
dan analisis fasies lingkungan pengendapan. Semua analisis tersebut saling berkaitan
satu sama lain dimana semua analisis memiliki peranannya masing-masing. data yang
digunakan meliputi wireline log, mudlog, core, dan biostratigrafi.
Dari hasil analisis didapatkan litologi berupa batupasir, batuserpih,
batugamping, dan batubara dengan sistem track yang ditemukan berupa lowstand
system track, transgressive system track, dan highstand system track. Lalu berdasarkan
analisis elektrofasies didapatkan pola cyndrical, bell, dan serrated dengan fasies yang
berkembang berupa tidal channel, bay head, flood delta, central basin, sand barrier
dan shoreface. Lingkungan pengendapannya adalah estuary dan shallow marine
Kata Kunci: Cekungan Jawa Barat Utara, Fasies, Formasi Talang Akar, Lingkungan
Pengendapan, Litologi, Sub Cekungan Ciputat

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Cekungan Jawa Barat Utara, Fasies, Formasi Talang Akar, Lingkungan Pengendapan, Litologi, Sub Cekungan Ciputat
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: A.Md Sepfriend Ayu Kelana Giri
Date Deposited: 29 Sep 2022 03:34
Last Modified: 29 Sep 2022 03:34
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/31151

Actions (login required)

View Item View Item