RAHMAN, MUHAMMAD RIDLO (2022) GEOLOGI DAN STUDI KARAKTERISTIK BATUAN DASAR SERTA PENGARUHNYA TERHADAP KUALITAS ENDAPAN NIKEL LATERIT DI WILAYAH PEGUNUNGAN WIWIRANO DAN SEKITARNYA, KECAMATAN WIWIRANO, KABUPATEN KONAWE UTARA, PROVINSI SULAWESI TENGGARA. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
| 
              
Text
 Abstrak_111180111_Muhammad Ridlo Rahman.pdf Download (143kB)  | 
          |
| 
              
Text
 Cover_111180111_Muhammad Ridlo Rahman.pdf Download (249kB)  | 
          |
| 
              
Text
 Daftar Isi_111180111_Muhammad Ridlo Rahman.pdf Download (161kB)  | 
          |
| 
              
Text
 Daftar Pustaka_111180111_Muhammad Ridlo Rahman.pdf Download (260kB)  | 
          |
| 
              
Text
 Halaman Pengesahan_111180111_Muhammad Ridlo Rahman.pdf Download (148kB)  | 
          |
| 
              
Text
 Skripsi Full_111180111_Muhammad Ridlo Rahman.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB)  | 
          
Abstract
Daerah penelitian berada di wilayah Pegunungan Wiwirano dan sekitarnya, dimana 
secara administratif berada di Kecamatan Wiwirano, Kabupaten Konaawe Utara, Provinsi 
Sulawesi Tenggara. Secara geografis daerah penelitian terletak pada zona UTM 51S 413800-
418800 mt dan 9638250-9640250 mu. Daerah penelitian masuk ke dalam wilayah greenfield 
PT. Mandiri Mineral Perkasa Tbk yang belum dieksplorasi.
Satuan geomorfologi daerah penelitian terdiri atas dua bentuk asal, meliputi bentukasal 
denudasional dan bentukasal fluvial. Bentukasal denudasional terdiri atas bentuklahan bukit 
denudasional (D1) dan lereng denudasional (D2). Bentukasal fluvial terdiri atas bentuk lahan 
tubuh sungai (F1). Daerah penelitian termasuk ke dalam mandala geologi Sabuk Ofiolit 
Sulawesi Timur (East Sulawesi Ophiolite Belt/ESO) yang terdiri atas satuan litodem meliputi 
Satuan Peridotit Wiwirano, Satuan Dunit Wiwirano, dan Satuan Serpentinit Wiwirano 
(penamaan satuan tak resmi dimodifikasi dari Kadarusman dkk., 2004) yang berumur Kapur.
Pada daerah penelitian tersingkap struktur geologi meliputi sesar mendatar kiri, sesar mendatar 
kanan, sesar turun kanan, sesar naik kiri, breksiasi sesar, kekar berpasangan terisi mineral, dan 
kekar berpasangan.
Untuk mengetahui kualitas atau grade suatu endapan laterit nikel, dibutuhkan data 
geokimia yang mendukung sebagai parameter yang didasarkan pada jenis batuan dasarnya. 
Dalam studi khusus ini, penulis menganalisa geokimia profil endapan laterit nikel dengan 
batuan dasar meliputi peridotit, dunit, piroksenit, dan serpentinit, yang kemudian akan 
dianalisa kadar unsur minor meliputi Ni, Co, Cr, Mn yang terkayakan pada zona batuan dasar, 
saprolit, dan limonitnya. Setelahnya dianalisis pula asosiasi mineral pada zona saprolit seperti 
apa yang memperkaya suatu endapan laterit nikel, dengan tujuan agar suatu profil endapan 
laterit nikel dapat dieksploitasi secara lebih efektif dengan melihat asosiasi mineral yang hadir 
pada zona saprolit.
Kata kunci : Geokimia, Geologi, Mineral, Nikel, Saprolit
| Item Type: | Thesis (Other) | 
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Geokimia, Geologi, Mineral, Nikel, Saprolit | 
| Subjek: | Q Science > QE Geology | 
| Divisions: | x. Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Geography | 
| Depositing User: | A.Md Apriliani Kusuma Wardhani | 
| Date Deposited: | 22 Sep 2022 07:06 | 
| Last Modified: | 22 Sep 2022 07:06 | 
| URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/31005 | 
Actions (login required)
![]()  | 
        View Item | 
