PERENCANAAN PENGEMBANGAN LAPANGAN GAS SECANGGANG SUMATERA UTARA UNTUK MEMENUHI PERENCANAAN PERJANJIAN JUAL BELI GAS (PJBG)

RAHMAWAN CP, DHIMAS ARIEF (2022) PERENCANAAN PENGEMBANGAN LAPANGAN GAS SECANGGANG SUMATERA UTARA UNTUK MEMENUHI PERENCANAAN PERJANJIAN JUAL BELI GAS (PJBG). Masters thesis, UPN 'Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of 02. DAFTAR ISI, GAMBAR, TABEL, LAMPIRAN.pdf] Text
02. DAFTAR ISI, GAMBAR, TABEL, LAMPIRAN.pdf

Download (48kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA_rev2.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA_rev2.pdf

Download (99kB)
[thumbnail of full draft rev sidang.pdf] Text
full draft rev sidang.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[thumbnail of abstrak.pdf] Text
abstrak.pdf

Download (35kB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan.pdf] Text
Lembar Pengesahan.pdf

Download (56kB)
[thumbnail of cover.pdf] Text
cover.pdf

Download (123kB)

Abstract

RINGKASAN
Lapangan Secanggang merupakan lapangan eksplorasi yang saat ini sedang
dalam tahap pengembangan awal. Dari pemboran sumur eksplorasi sudah
ditemukan reservoir gas di formasi Basal Sand. Formasi Basal Sand sendiri
merupakan formasi yang cukup dalam dan termasuk reservoir yang high pressure
high temperature (HPHT). Lapangan Secanggang ini mempunyai Initial Gas
Inplace (IGIP) sebesar 1202 Bcf. Saat ini ada permintaan untuk supply gas ke
industri disekitar lapangan sebesar 50 MMSCFD selama 10 tahun, sehingga perlu
dilakukan evaluasi sebagai pendukung Perjanjian Jual Beli Gas (PJBG) tersebut.
Oleh karena itu penelitian ini diharapkan bisa mengetahui bahwa lapangan
Secanggang mampu memenuhi Perjanjian Jual Beli Gas (PJBG) tersebut sesuai
perencanaan dan tentunya ekonomis.
Pengembangan Lapangan Gas Secanggang dimulai dari perhitungan IGIP,
kemudian dilakukan perhitungan recovery factor untuk mendapatkan estimate
ultimate recovery (EUR), yang selanjutnya akan dilakukan koreksi cadangan
terhadap kandungan impurities. Tahapan selanjutnya adalah skema pengembangan
lapangan. Untuk pengembangan lapangan selama masa kontrak PJBG
direncanakan akan digunakan 3 sumur pengembangan dengan optimasi rate
produksi menggunakan choke. Gross rate lapangan sebesar 67 MMSCFD (22.3
MMSCFD per sumur) utuk mendapatkan gas sales sebesar 50 MMSCFD. Setelah
perencanaan pengembangan lapangan, selanjutnya dilakukan perhitungan
keekonomian. Perhitungan keekonomian dihitung dengan skema PSC berdasarkan
Fiscal Term yang berlaku di lapangan Secanggang.
Hasil analisa skema pengembangan menunjukkan bahwa lapangan
Secanggang ini mampu untuk memproduksi sesuai rencana PJBG yaitu dengan gas
sales harian sebesar 50 MMSCFD selama 10 tahun. Perhitungan keekonomian pada
analisa ini juga menunjukkan hasil yang positif sehingga disimpulkan bahwa
Lapangan Secanggang bernilai ekonomis dan layak untuk dikembangkan. Dari
perhitungan keekonomian didapatkan NPV@10% = 96.2 MM US$; IRR = 27.1%;
POT = 2.5 tahun.
Kata kunci: Pengembangan lapangan gas, Perjanjian Jual Beli Gas, Fiscal Term,
analisa keekonomian
ABSTRACT
The Secanggang field is an exploration field which is currently in the early
development stage. Drilling of exploration wells has discovered a gas reservoir
from Basal Sand formation. The Basal Sand Formation is a fairly deep formation
and high pressure high temperature (HPHT) reservoir. Secanggang field has an
Initial Gas Inplace (IGIP) of 1202 Bcf. Currently there is a demand for gas supply
to industries around the field of 50 MMSCFD for 10 years, so it is necessary to
evaluate as a supporter of the Gas Sale and Purchase Agreement (PJBG). Therefore,
this research purpose to discover the Secanggang field is able to fulfill the PJBG
according to the plan and of course economical.
The development of the Secanggang Gas Field starts from the IGIP
calculation, then the recovery factor calculation is carried out to obtain an estimate
of ultimate recovery (EUR), then compute the impurities content to obtain corrected
reserve. The next stage is the field development scheme. For field development
during the PJBG contract period, it is planned to use 3 development wells with
optimization of the production rate using chokes. Field gross rate of 67 MMSCFD
(22.3 MMSCFD per well) to get gas sales of 50 MMSCFD. The next step is to
calculate the economy. The economic calculation utilize the PSC scheme based on
the Fiscal Term applicable in the Secanggang field.
The results of the analysis of the development scheme represent that the
Secanggang field is capable of producing according to the PJBG plan, namely with
daily gas sales of 50 MMSCFD for 10 years. The economic calculations in this
analysis represent a positive results, so it can be concluded that the Secanggang
Field has economic value and is feasible to develop. The economic calculation has
obtained NPV@10% = 96.2 MM US$; IRR = 27.1%; POT = 2.5 years.
Keywords: Gas field development, Gas Sales Agreement, Fiscal Term, Economic
analysis

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan lapangan gas, Perjanjian Jual Beli Gas, Fiscal Term, analisa keekonomian
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 19 Jul 2022 07:34
Last Modified: 19 Jul 2022 07:34
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/30404

Actions (login required)

View Item View Item