STRATEGI DESAIN ELECTRIC SUBMERSIBLE PUMP SUMUR “AGK” LAPANGAN “Y’ DENGAN MEMPERTIMBANGKAN FRAKSIGASBEBASDALAMPOMPA

KURNIAWAN, ADNAN GARRY (2022) STRATEGI DESAIN ELECTRIC SUBMERSIBLE PUMP SUMUR “AGK” LAPANGAN “Y’ DENGAN MEMPERTIMBANGKAN FRAKSIGASBEBASDALAMPOMPA. Other thesis, UPN 'Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of Daftar Pustaka_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf] Text
Daftar Pustaka_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf

Download (122kB)
[thumbnail of Abstrak_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf] Text
Abstrak_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf

Download (10kB)
[thumbnail of Cover_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf] Text
Cover_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf

Download (65kB)
[thumbnail of Daftar Isi_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf] Text
Daftar Isi_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf

Download (30kB)
[thumbnail of Draft_113150110_Adnan Garry.pdf] Text
Draft_113150110_Adnan Garry.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf] Text
Lembar Pengesahan_113150110_Adnan Garry Kurniawan.pdf

Download (299kB)

Abstract

RINGKASAN
Sumur AG 277 terletak di Lapangan AG-SG, Blok RM ini merupakan salah
satu wilayah operasional kerja PT. Medco E&P di Sumatera Selatan. Sejak sumur
tersebut tidak lagi berproduksi secara alamiah, maka penerapan metode
pengangkatan buatan dilakukan untuk mempertahankan agar sumur tersebut tetap
dapat diproduksikan. Dalam hal ini, metode pengangkatan buatan yang digunakan
saat ini adalah Gas Lift. Pada Sumur AG-277 tercatat pada bulan April 2020
mempunyai rate sebesar 467,742 BLPD dengan nilai watercut sebesar 38%.
Sedangkan dilihat dalam IPR Sumur AG-277 terlihat bahwa Sumur AG-277
mempunyai maksimum laju alir sebesar 1834,432 BLPD sehingga Sumur AG-277
masih dapat ditingkatkan laju alirnya menjadi lebih optimal.
Dalam pendesainan ESP dipakai metodologi dengan mengumpulkan data
reservoir, data produksi, data PVT dan data komplesi. Lalu diperhatikan
kemampuan sumur tersebut untuk memproduksi, fluid level, kedalaman pompa, laju
alir yang akan didapat, dan karakteristik dari sumur tersebut. Dikarenakan
terdapatnya GOR yang cukup tinggi, maka masalah yang akan terjadi adalah
masalah pada banyaknya kandungan gas yang akan masuk ke dalam pompa. Untuk
menghidari efek gas bebas dalam pompa, maka dipertimbangkan beberapa
skenario. Skenario tersebut adalah dengan merubah kedalaman pompa ESP,
merubah laju alir yang akan diproduksikan, dan menentukan jenis gas separator
yang akan digunakan. Pada sumur AG 277 (WC 38%) , digunakan vortex gas
separator karena kandungan gas yang akan masuk ke pompa cukup besar. Akan
tetapi penggunaan vortex gas separator tidaklah cukup sehingga dibutuhkan
pemasangan alat Advance Gas Handler (AGH).
Pada peningkatan produksi sumur AG 277 dapat dioptimasikan mencapai
930 BBL/D (liquid) dengan menggunakan ESP (Electric Submersible Pump)
sehingga didapatkan peningkatan produksi sebesar 463 BBL/D.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Sumur AG 277 terletak di Lapangan AG-SG, Blok RM ini merupakan salah satu wilayah operasional kerja PT. Medco E&P di Sumatera Selatan.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 12 Jul 2022 01:27
Last Modified: 12 Jul 2022 01:28
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/30352

Actions (login required)

View Item View Item