JAYANTO, BENNY NUR (2021) PERENCANAAN LUMPUR PADA PEMBORAN SUMUR “BEN-2” DENGAN KONSEP SAFE MUD WINDOW BERDASARKAN DATA LOGGING SUMUR “BEN-1”. Diploma thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.
Text
Skripsi Full - Benny Nur Jayanto REVISI II FINAL.pdf Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
|
Text
Abstrak.pdf Download (27kB) |
|
Text
Cover.pdf Download (97kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (66kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (104kB) |
|
Text
Lembar Pengesahan.pdf Download (47kB) |
Abstract
Sumur BEN-2 merupakan sumur konfirmasi yang akan dibor di sebelah
sumur BEN-1. Sumur BEN-1 sendiri merupakan sumur eksplorasi yang dibor
mencapai kedalaman 1275 m untuk membuktikan kandungan hidrokarbon dari
target reservoir batu pasir dan batu gamping pada Formasi Pre-Kujung. Pada Sumur
BEN-1 telah dilakukan logging sepanjang kedalaman yang akan digunakan untuk
perencanaan Sumur BEN-2 guna mendapatkan densitas lumpur pemboran yang
optimum. Pada pemboran sumur BEN-1 dinyatakan sebagai dry hole dan sumur
ditutup.
Dalam perencanaan lumpur sumur BEN-2, langkah awal adalah menentukan
tekanan bawah permukaan yaitu pore pressure dengan 3 metode yaitu metode
Bowers, Eaton, dan Miller. Lalu menentukan nilai fracture pressure dengan 2
metode yaitu metode Eaton dan Daines. Parameter tekanan bawah permukaan
tersebut digunakan untuk menentukan pressure window sehingga dapat dihitung
nilai mud weight optimum menggunakan konsep safe mud window. Safe mud
window adalah kondisi mud aman dari terjadinya kick atau loss circulation yaitu
mud weight harus berada diantara pore pressure yang paling besar (dipilih dari
ketiga metode yang telah dihitung) dan fracture pressure yang paling kecil (dipilih
dari kedua metode yang telah dihitung). Setelah itu menghitung tekanan hidrostatis
dan hidrodinamis lumpur serta tekanan pompa berdasarkan mud weight yang sudah
dihitung. Dan yang terakhir adalah menetukan sifat rheologi dari lumpur pemboran
yang akan digunakan pada sumur BEN-2.
Hasil akhir analisa adalah perhitungan pore pressure dengan densitas lumpur
rekomendasi sebesar 11,3-12,7 ppg pada kedalaman 0-545 m, 8,33 ppg pada
kedalaman 545-685 m dengan blind drilling, 10,1-11,7 ppg pada kedalaman 685-
1245, dan 12,1-13,4 ppg pada kedalaman 1245-1400 m. Adapun perhitungan pore
pressure valid menggunakan metode Eaton Sonic dengan 4 gradien tekanan dan
fracture gradient valid menggunakan metode Eaton dengan poisson ratio Ludwig
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Eny Suparny |
Date Deposited: | 11 May 2022 07:00 |
Last Modified: | 11 May 2022 07:00 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/29746 |
Actions (login required)
View Item |