KAJIAN KERENTANAN AIR BAWAH TANAH TERHADAP POTENSI PENCEMARAN BAHAN BAKAR MINYAK DI SEKITAR TERMINAL BBM REWULU DENGAN MENGGUNAKAN METODE LEGRAND

Rahayu, Mey Yani Puji (2022) KAJIAN KERENTANAN AIR BAWAH TANAH TERHADAP POTENSI PENCEMARAN BAHAN BAKAR MINYAK DI SEKITAR TERMINAL BBM REWULU DENGAN MENGGUNAKAN METODE LEGRAND. Other thesis, UPN 'Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of A Skripsi - Mey Yani Puji Rahayu - 114170069.pdf] Text
A Skripsi - Mey Yani Puji Rahayu - 114170069.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)
[thumbnail of D Abstrak - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf]
Preview
Text
D Abstrak - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf

Download (12kB) | Preview
[thumbnail of E Daftar Isi - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf]
Preview
Text
E Daftar Isi - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf

Download (44kB) | Preview
[thumbnail of G Daftar Pustaka - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf]
Preview
Text
G Daftar Pustaka - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf

Download (211kB) | Preview
[thumbnail of B Cover - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf]
Preview
Text
B Cover - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf

Download (102kB) | Preview
[thumbnail of C Pengesahan - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf]
Preview
Text
C Pengesahan - Mey Yani Puji R. - 114170069.pdf

Download (486kB) | Preview

Abstract

xvii
KAJIAN KERENTANAN AIR BAWAH TANAH TERHADAP POTENSI
PENCEMARAN BAHAN BAKAR MINYAK DI SEKITAR TERMINAL BBM
REWULU DENGAN MENGGUNAKAN METODE LEGRAND
Oleh :
Mey Yani Puji Rahayu
114170069/TL
INTISARI
Air bawah tanah menjadi sumber air bersih yang digunakan sebagian besar
masyarakat di Kalurahan Argomulyo, Kapanewon Sedayu, Kabupaten Bantul, D.I
Yogyakarta. Namun air bawah tanah rentan terhadap pencemaran serta akan lebih sulit
dibersihkan dari kontaminan. Salah satu potensi penyebab pencemaran air bawah
tanah adalah kebocoran tangki penyimpanan BBM skala besar pada Terminal BBM
Rewulu yang berlokasi di wilayah ini. Kasus kebocoran tangki penyimpanan BBM
pernah terjadi di beberapa negara yang diakibatkan oleh korosi pada tangki. Tujuan
penelitian ini adalah menganalisis tingkat kerentanan air bawah tanah terhadap
pencemaran, hubungan kualitas air bawah tanah terhadap tingkat kerentanan serta
arahan pengelolaannya.
Penelitian ini menggunakan metode survey dan pemetaan, uji laboratorium dan
analisis kuantitatif (analisis korelasi Spearman Rank). Penentuan tingkat kerentanan
air bawah tanah menggunakan metode LeGrand dengan 5 parameter lingkungan fisik
yaitu: kedalaman muka air bawah tanah, daya serap di atas muka air bawah tanah,
permeabilitas akuifer, kemiringan muka air bawah tanah, dan jarak horizontal.
Pengambilan sampel kualitas air bawah tanah menggunakan purposive sampling
dengan pengujian parameter TPH, COD, dan TDS. Hasil yang diperoleh digunakan
sebagai pertimbangan dalam menentukan arahan pengendalian yang tepat.
Hasil penelitian menujukkan tingkat kerentanan air bawah tanah terhadap
potensi pencemaran termasuk dalam klasifikasi potensi kecil dengan skor total 16,86-
21,09. Kualitas air bawah tanah menujukkan hasil tercemar dengan parameter TPH
dan COD yang melebihi baku mutu. Hasil analisis korelasi menunjukkan adanya
hubungan yang kuat antara parameter TPH dengan skor kerentanan. Arahan
pengelolaan untuk meningkatkan kualitas air bawah tanah dengan metode
bioaugmentasi.
Kata kunci: Air bawah tanah; kerentanan; LeGrand; potensi pencemaran BBM
xviii
STUDI OF GROUNDWATER VULNERABILITY TO POTENTIAL OIL
POLLUTION AROUND THE REWULU BBM TERMINAL USING THE
LEGRAND METHOD
By
Mey Yani Puji Rahayu
114170069/TL
ABSTRACT
Groundwater is the source of clean water used by most people in Argomulyo
Village, Kapanewon Sedayu, Bantul Regency, D.I Yogyakarta. However, groundwater
is susceptible to contamination and will be more difficult to clean from contaminants.
One of the potential causes of groundwater pollution is the leakage of the huge fuel
storage tank at the Rewulu BBM Terminal, which is located in this area. Cases of
leakage of fuel storage tanks have occurred in several countries caused by corrosion
in the tank. The purpose of this study was to analyze the vulnerability level of
groundwater to pollution, the corellation between groundwater quality and the
vulnerability level of groundwater, and its management.
This research was conducted using survey and mapping, laboratory test and
quantitative analysis (Spearman Rank Correlation Analysis). Determination of the
vulnerability level of groundwater to pollution using the LeGrand method with 5
physical environmental parameters, namely: depth of the groundwater table,
absorption capacity above the groundwater level, aquifer permeability, groundwater
level slope, and horizontal distance. Sampling of groundwater quality using purposive
sampling with parameter testing TPH, COD, and TDS. The results are used as a
consideration in determining the right management control.
The results of the study show that the level of vulnerability of groundwater to
potential pollution classification is small potential with a total score of 16.86-21.09.
Groundwater quality shows that it is polluted with TPH and COD parameters that
exceed the quality standard. The results of the correlation analysis showed a strong
correlation between TPH parameters and vulnerability scores. Management directives
to improve groundwater quality with the bioaugmentation method.
Keywords: Groundwater, vulnerability, LeGrand, potential fuel pollution

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Air bawah tanah; kerentanan; LeGrand; potensi pencemaran BBM
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 11 Mar 2022 03:01
Last Modified: 14 Dec 2022 06:44
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/28788

Actions (login required)

View Item View Item