KAJIAN KESELAMATAN KERJA PADA AREA PEMBONGKARAN BATU ANDESIT PT. MINERAL DAYA GEMILANG KECAMATAN GIRIMULYO, KULON PROGO YOGYAKARTA

ALQURAIBY, IMAM (2021) KAJIAN KESELAMATAN KERJA PADA AREA PEMBONGKARAN BATU ANDESIT PT. MINERAL DAYA GEMILANG KECAMATAN GIRIMULYO, KULON PROGO YOGYAKARTA. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of HALAMAN JUDUL.pdf]
Preview
Text
HALAMAN JUDUL.pdf

Download (110kB) | Preview
[thumbnail of ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (17kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR ISI ...,,.pdf]
Preview
Text
DAFTAR ISI ...,,.pdf

Download (89kB) | Preview
[thumbnail of Halaman Pengesahan.pdf]
Preview
Text
Halaman Pengesahan.pdf

Download (89kB) | Preview

Abstract

PT. Mineral Daya Gemilang, merupakan sebuah perusahaan penambangan
batu andesit yang berlokasi di kecamatan Girimulyo,Kulon Progo,Yogyakarta.
Kegiatan penambangan meliputi pembersihan lahan, pengupasan tanah penutup,
penggalian, pemuatan, dan reklamasi.
Dalam melaksanakan kegiatan penambangan, sering terjadi kondisi dan
tindakan kerja tidak aman. Timbulnya kondisi kerja yang tidak aman berawal dari
keadaan lapangan yang berbahaya dan tindakan kerja yang tidak aman serta
mengabaikan keselamatan. Dari kondisi kerja yang tidak aman dan tindakan kerja
yang tidak aman tersebut sering mengakibatkan kecelakaan kerja dan pada akhirnya
dapat menyebabkan korban meninggal dunia.
Potensi besar kecelakaan terdapat pada area penambangan terutama pada area
pembongkaran batu andesit,dikarenakan kondisi area penambangan yang sangat
kering dan berdebu ketika musim kemarau dan minimnya pengawasan dan rambu
pada area tersebut. Sedangkan tindakan kerja tidak aman yang paling sering terjadi
adalah pengabaian alat pelindung diri oleh para pekerja. Kondisi dan tindakan kerja
tidak aman yang terjadi pada bulan Desember tahun 2020 mengakibatkan 2
kecelakaan. Kecelakaan terjadi karena adanya kondisi dan tindakan kerja tidak
aman yang diakibatkan kondisi front penambangan yang terlalu kering ketika
musim kemarau dan tidak adanyana kegiatan penyiraman ketika kondisi sudah
terlalu kering dan berdebu dan tidak adanya pengawasan serta tindakan yang tegas
dari manajemen.
Penyelesaian masalah keselamatan kerja yang terjadi pada PT. Mineral Daya
Gemilang adalah:
1. Melakukan perbaikan pada kondisi tidak aman dan tindakan kerja tidakaman
agar resiko keselamatan kerja dapat diminimalkan.
2. Melakukan pembinaan atau pelatihan keterampilan kepada karyawansesuai
dengan bidang kerjanya.
3. Memberi sosialisasi kepada warga sekitar tambang agar tidak masuk area
penambangan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Nurul Alifah Rahmawati
Date Deposited: 01 Sep 2021 03:57
Last Modified: 18 Sep 2023 02:40
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/26596

Actions (login required)

View Item View Item