BAGASKARA, ABIZAR PRAMUDYA (2020) RENCANA PASCA TAMBANG BATUANDESIT DI CV. CENTRAL STONE PERKASA, DESA HARGOREJO, KECAMATAN KOKAP, KABUPATEN KULON PROGO, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Diploma thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
|
Text
Abizar Pramudya Bagaskara - Abstrak.pdf Download (186kB) | Preview |
|
|
Text
Abizar Pramudya Bagaskara - Halaman Judul.pdf Download (298kB) | Preview |
|
|
Text
Abizar Pramudya Bagaskara - Daftar Isi.pdf Download (198kB) | Preview |
|
|
Text
Abizar Pramudya Bagaskara - Halaman Pengesahan.pdf Download (319kB) | Preview |
|
Text
Abizar Pramudya Bagaskara - Draft Skripsi.pdf Restricted to Repository staff only Download (8MB) |
||
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (306kB) | Preview |
Abstract
Penambangan Batu Andesit oleh CV. Central Stone Perkasa terletak di Desa Hargorejo, Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Perusahaan ini memiliki umur tambang selama 10 tahun dan Izin Usaha Pertambangan (IUP) Eksplorasi seluas 49,6 Ha dengan Izin Usaha Pertambangan (IUP) Operasi dan Produksi seluas 30 Ha. Untuk melaksanakan pembangunan yang berkelanjutan setelah akhir kegiatan pertambangan serta menjaga pengembangan kesejahteraan masyarakat di daerah sekitar lokasi kegiatan pertambangan maka diperlukan kegiatan pascatambang. Perusahaan telah membuat dokumen mengenai rencana pascatambang namun dalam dokumen tersebut masih belum lengkap mengenai teknis pelaksanaan pascatambang, maka penelitian ini bertujuan untuk menganalisis rencana pascatambang dan pengelolaan fasilitas infrastruktur di CV. Central Stone Perkasa. Rencana Pascatambang CV. Central Stone Perkasa akan dilakukan di tahun ke-11 selama 6 bulan. Secara garis besar rencana teknis tersebut meliputi pembongkaran fasilitas tambang seluas 4.110 m2 selama 1 bulan kemudian mereklamasi lahan bekas fasilitas tambang seluas 6.610 m2 dengan kebutuhan tanah pucuk sebanyak 1.983 LCM menggunakan alat mekanis Bulldozer Komatsu D85EX. Tanaman yang digunakan untuk kegiatan revegetasi yaitu tanaman penutup tanah berupa kacang kacangan dan tanaman inti berupa tanaman Sengon, kegiatan revegetasi dan pemeliharaan dilakukan selama 4 bulan. Pemantauan dilakukan selama 1 bulan setelah kegiatan revegetasi dan pemeliharaan selesai. Kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility) dilakukan dalam bentuk bantuan pembangunan infrastruktur Jalan, beasiswa, dan bantuan dalam rangka hari besar nasional maupun hari besar keagamaan. Pengelolaan fasilitas infrastruktur hanya meningkatkan kualitas jalan tambang menjadi beton dan akan diserahkan kepada pemerintah daerah untuk akses jalan utama desa
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Eny Suparny |
Date Deposited: | 05 Mar 2021 09:12 |
Last Modified: | 05 Mar 2021 09:12 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/24901 |
Actions (login required)
View Item |