PRARANCANGAN PABRIK KIMIA ETIL TERSIER BUTIL ETER DARI ISOBUTENA DAN ETANOL DENGAN KAPASITAS 70.000 TON/TAHUN

Arfianto, Joshua Rio (2021) PRARANCANGAN PABRIK KIMIA ETIL TERSIER BUTIL ETER DARI ISOBUTENA DAN ETANOL DENGAN KAPASITAS 70.000 TON/TAHUN. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of Abstrak_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf]
Preview
Text
Abstrak_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf

Download (90kB) | Preview
[thumbnail of Cover_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf]
Preview
Text
Cover_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf

Download (117kB) | Preview
[thumbnail of Daftar isi_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf]
Preview
Text
Daftar isi_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf

Download (71kB) | Preview
[thumbnail of Daftar Pustaka_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf]
Preview
Text
Daftar Pustaka_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf

Download (137kB) | Preview
[thumbnail of Lembar Pengesahan_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf]
Preview
Text
Lembar Pengesahan_121160058_Joshua Rio Arfianto.pdf

Download (767kB) | Preview

Abstract

INTISARI

Prarancangan Pabrik Etil Tersier Butil Eter dari Etanol dan Isobutena dengan Kapasitas
70.000 Ton/Tahun ini direncankana didirikan di kawasan industri, kota Cilegon, Banten dengan
luas tanah sebesr 5,8 hektar. Bahan baku Etanol diperoleh dari PT Indolampung Distellery yang
terletak di kota Lampung. Bahan Isobutena berupa raffinate 1 diperoleh dari PT Petrokimia
Butadiene Indonesia yang terletak di kawasan industri kota Cilegon. Amberlyst 15 sebagai katalis
diimpor dan diperoleh dari New Era Group Co., Ltd., Tianjin, China. Pabrik beroperasi secara
kontinyu selama 330 hari, 24 jam / hari dengan jumlah tenaga kerja sebanyak 189 orang.

Proses pembuatan Etil Tersier Butil Eter diawali oleh reaksi antara etanol dengan
isobutena di dalam reaktor single bed (R – 01) dan bantuan katalis Amberlyst 15. Sebelum
dicampurkan, masing – masing bahan akan disesuaikan kondisi operasinya terlebih dahulu
dengan tekanan 19,74 atm, suhu 75
o
C. Kemudian direaksikan di dalam Reaktor 01 (R – 01)
dengan konversi sebesar 85%. Hasil keluaran Reaktor (R – 01) dialirkan menuju Menara Distilasi
(MD – 01) dengan kondisi operasi pada tekanan 7,7 atm, suhu 106,4
o
C untuk dilakukan
pemisahan antara produk dengan impurities berupa campuran C4, dimana campuran C4 berada
pada hasil atas. Untuk hasil bawah dari MD – 01 ini akan dialirkan menuju Menara Distilasi 02
(MD – 02), dengan kondisi operasi pada tekanan 2,6 atm dan suhu 116,8
o
C, untuk dilakukan
pemurnian terhadap produk utama berupa Etil Tersier Butil Eter yang masih tedapat campuran
Etanol dan Air, dimana produk utama nanti berwujud cair dan menjadi hasil bawah dari MD –
02. Unit pendukung proses dari pabrik Etil Tersier Butil Eter meliputi air bersih sejumlah
196.028,23 Kg/Jam dengan air make up sejumlah 29.161,78 Kg/Jam, steam dengan suhu 170
o
C
dam tekanan 7,9 bar, sebesar 3.100,75 Kg/Jam, udara tekan sebesar 48 m
3
/jam, kebutuhan bahan
bakar fuel oil sebesar 283,15 L/Jam dan kemudian listrik sebesar 100 kW dipenuhi oleh PLN dan
untuk cadangan disediakan generator bila listrik mati.

Dari hasil Evaluasi ekonomi yang diperhitungkan, dibutuhkan modal tetap (Fixed Capital
Investment) sebesar $7.181,474 dan Rp221.576.217.743,00. Modal kerja (Working Capital)
sebesar Rp705.062.326.251,47. Analisis Ekonomi Pabrik Etil Tersier Butil Eter meliputi Return
of Investment (ROI) sebesar 51,5% sebelum pajak dan 41,2% setelah pajak, kemudian Pay Out
Time (POT) selama 1,6 tahun sebelum pajak dan 1,95 tahun setelah pajak. Nilai Break Even Point
(BEP) pada 49,7%, nilai Shut Down Point (SDP) pada 38% dan Discounted Cash Flow sebesar
18,11%. Dengan hasil analisis diatas, dapat disimpulkan bahwa pabrik Etil Tersier Butil Eter ini
layak untuk dikaji lebih lanjut.
Kata Kunci : Etil Tersier Butil Eter, Etanol, Isobutena, Reaktor Single Bed,

Break Even Point.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Etil Tersier Butil Eter, Etanol, Isobutena, Reaktor Single Bed,
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Chemistry
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 17 Feb 2021 03:23
Last Modified: 15 Dec 2022 08:27
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/24703

Actions (login required)

View Item View Item