GEOLOGI DAN STUDI SIKUEN STRATIGRAFI DELTA MAHAKAM, FORMASI BALIKPAPAN, LAPANGAN “MINGGIRAN’’ CEKUNGAN KUTAI, KALIMANTAN TIMUR

ABHIMANTRA, SATWIKA (2015) GEOLOGI DAN STUDI SIKUEN STRATIGRAFI DELTA MAHAKAM, FORMASI BALIKPAPAN, LAPANGAN “MINGGIRAN’’ CEKUNGAN KUTAI, KALIMANTAN TIMUR. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Abstract.pdf

Download (88kB) | Preview

Abstract

Lapangan Minggiran merupakan salah satu lapangan minyak dan gas bumi milik PT. Vico Indonesia yang berada ± 5,8 km sebelah timur laut kota Samarinda, Kalimantan Timur, Indonesia. Formasi yang menjadi fokus telitian pada Lapangan Minggiran yaitu Formasi Balikpapan, yang termasuk ke dalam Cekungan Kutai. Keseluruhan data penelitian ini dimiliki oleh PT. Vico Indonesia. Penelitian dengan pendekatan sikuen stratigrafi ini merupakan pengintegrasian data wireline log, inti batuan (core), dan data Biostratigrafi sebagai data utama serta data dip meter log sebagai pendukung. Dari data biostratigrafi menunjukkan Formasi Balikpapan berumur Miosen Tengah, dengan lingkungan pengendapan berupa, Marginal Marine (Lower Delta Plain-Delta Front), Marginal Marine Inner Shelf (Delta Front), dan Middle Shelf (Prodelta). Dari hasil analisa data inti batuan (core) didapatkan litologi penyusunnya berupa batupasir; warna abu-abu cerah, abu-abu gelap kehitaman, pasir sangat halus (1/16-1/8) – pasir sangat kasar (1-2); semen silika, batulempung (<1/256); abu-abu gelap, semen silika, batulanau (1/256-1/16); abu-abu gelap, semen silika, dan batubara, hitam, kilap minyak. Dari hasil analisa data inti batuan (core), juga terdapat beberapa struktur sedimen yang berkembang, yaitu parallel lamination, cross lamination, wavy lamination, flaser, lenticular, mud drapes, coal clast, dan bioturbation. Adapun fasies pengendapan yang berkembang berupa tidal channel, levee, interdistributary bay, flood plain, crevasse splay dan swamp pada lower delta plain. Pada data wireline log, diintegrasikan dengan data inti batuan (core), didapatkan fasies pengendapan berupa tidal channel, levee, interdistributary bay, flood plain, crevasse splay dan swamp pada lower delta plain. Distributary mouth bar pada delta front, dan prodelta yang keseluruhannya termasuk ke dalam sistem pengendapan delta. Berdasarkan hasil analisis sikuen stratigrafi didapatkan empat paket sikuen pengendapan penyusun Formasi Balikpapan, yakni Sikuen 1, Sikuen 2, Sikuen 3, dan Sikuen 4 yang masing-masing sikuen tersebut dibatasi oleh Sequence Boundary (SB-1, SB-2, SB-3 dan SB-4) dan tersusun atas beberapa unit systems tract yakni LST, TST dan HST. Kata Kunci : Lapangan Minggiran, Formasi Balikpapan, Sikuen Stratigrafi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Q Science > QE Geology
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eko Suprapti
Date Deposited: 25 May 2016 06:56
Last Modified: 25 May 2016 06:56
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/2447

Actions (login required)

View Item View Item