PERTUMBUHAN DAN HASIL SELADA (Lactuca sativa L.) PADA BERBAGAI UMUR PINDAH BIBIT DAN PENAMBAHAN KALSIUM SECARA HIDROPONIK RAKIT APUNG

Nuraini, Ummu Azhizah (2020) PERTUMBUHAN DAN HASIL SELADA (Lactuca sativa L.) PADA BERBAGAI UMUR PINDAH BIBIT DAN PENAMBAHAN KALSIUM SECARA HIDROPONIK RAKIT APUNG. Other thesis, UPN Veteran Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (59kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (88kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (17kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Selada merupakan salah satu komoditas hortikultura yang memiliki prospek dan nilai ekonomis cukup tinggi. Permintaan selada yang terus meningkat seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk menyebabkan sempitnya lahan pertanian sehingga dalam menyikapi keterbatasan lahan dengan cara hidroponik. Dalam teknik budidaya hidroponik, usaha dalam pengaturan pemberian hara dan pemilihan umur bibit menentukan tingkat keberhasilan pertumbuhan dan hasil. Tujuan penelitian ini untuk memperoleh konsentrasi kalsium dan umur bibit paling baik dan interaksi antara konsentrasi kalsium dengan umur bibit dalam meningkatkan pertumbuhan dan hasil selada. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret – April 2019 bertempat di Greenhouse Dusun Gondang Lutung, Desa Donoharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman. Metode yang digunakan adalah Rancangan Petak Terbagi (Split Plot). Petak utama adalah konsentrasi kalsium yang terdiri atas 3 taraf, yaitu 100 ppm, 150 ppm, dan 200 ppm dan anak petak adalah umur bibit terdiri atas 3 taraf, yaitu 6 HSS, 10 HSS, dan 14 HSS. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Analysis of Varian (ANOVA), kemudian diuji lanjut dengan Duncan Multiple Range Test (DMRT) pada taraf 5%. Terdapat interaksi antara perlakuan penambahan kalsium 20 ppm dan umur bibit 14 HSS pada parameter bobot segar akar umur 4 MSP. Perlakuan penambahan kalsium 200 ppm memberikan hasil paling baik pada parameter tinggi tanaman umur 3 MSP, jumlah daun umur 1 dan 4 MSP, dan volume akar umur 4 MSP. Perlakuan umur pindah bibit 14 HSS memberikan hasil paling baik pada parameter tinggi tanaman umur 1 MSP, jumlah daun umur 1 MSP, volume akar umur 4 MSP, luas daun umur 1 MSP, bobot segar tajuk umur 2 dan 3 MSP, bobot kering akar umur 1 dan 3 MSP, dan rasio tajuk akar umur 3 MSP.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Selada, Hidroponik Rakit Apung, Kalsium, Umur Bibit.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Biological Sciences
Depositing User: Nurul Alifah Rahmawati
Date Deposited: 13 Jan 2021 03:46
Last Modified: 13 Jan 2021 03:46
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/24262

Actions (login required)

View Item View Item