USULAN PERENCANAAN PEMERIKSAAN KOMPONEN DENGAN KRITERIA MINIMASI DOWNTIME PADA MESIN MITSUBISHI 350T (Studi Kasus di PT Yogya Presisi Tehnikatama Industri, Yogyakarta)

Octaviani, Amelina (2019) USULAN PERENCANAAN PEMERIKSAAN KOMPONEN DENGAN KRITERIA MINIMASI DOWNTIME PADA MESIN MITSUBISHI 350T (Studi Kasus di PT Yogya Presisi Tehnikatama Industri, Yogyakarta). Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
3. Cover.pdf

Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. Halaman Pengesahan.pdf

Download (519kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. Abstrak.pdf

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. Daftar Isi.pdf

Download (272kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK PT Yogya Presisi Tehnikatama Industri merupakan suatu perusahaan manufaktur yang bergerak dalam bidang pembuatan cetakan suku cadang, suku cadang mesin, dan plastik injeksi. Permasalahan yang timbul di perusahaan tersebut khususnya terkait dengan kerusakan mesin dan komponen pendukung produksi, hal tersebut dapat mengakibatkan jam berhenti (downtime) dan delay pada proses produksi yang mengakibatkan kinerja mesin menjadi kurang efektif dan efisien. Berdasarkan Running Equipment Efficiency (REE) akumulasi nilai downtime pada mesin Mitsubishi 350 T sebesar 1140,22 jam dalam setahun. Tujuan dari penelitian ini adalah guna menentukan interval waktu perawatan komponen yang optimal berdasarkan kriteria minimasi downtime sehingga dapat meningkatkan efektivitas mesin. Upaya untuk mempersiapkan penerapan TPM dilakukan dengan menghitung nilai OEE untuk mengetahui indikator yang menjadi penyebab permasalahan pada PT Yogya Presisi Tehnikatama Industri. Dengan indikator performance efficiency dan availability yang rendah. Menentukan mesin kritis dan komponen kritis. Langkah selanjutnya adalah menghitung Index of Fit untuk mengetahui distribusi yang sesuai untuk dilakukan Goodness of Fit Test, menghitung parameter Mean Time To Failure (MTTF) dan Mean Time To Repair (MTTR) pada distribusi yang terpilih, menghitung interval pencegahan dan interval pemeriksaan untuk mendapatkan penjadwalan perawatan dan nilai downtime. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa mesin kritis PT Yogya Presisi Tehnikatama Industri adalah Mesin Mitsubishi 350 T. Komponen kritis pada mesin antara lain nozzle, clamping, pressure, dan mold. Diperoleh nilai MTTF untuk komponen nozzle sebesar 831,25 jam, clamping 6666,58 jam, pressure 1443,459 jam, dan mold 4,793 jam. MTTR untuk komponen nozzle sebesar 4,78 jam, clamping 4,3433 jam, pressure 6,6521 jam, dan mold 1,2662 jam. Interval waktu pemeriksaan komponen nozzle selama 11 hari dengan downtime 19,12 jam, clamping 11 hari dengan downtime 18,52 jam, pressure 7 hari dengan downtime 27,88 jam, dan mold 12 hari dengan downtime 17,69 jam. Kata kunci : Downtime, Overall Equipment Effectiveness (OEE), Fault Tree Analysis, Interval pemeriksaan komponen

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 10 Dec 2019 03:12
Last Modified: 10 Dec 2019 03:12
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/21820

Actions (login required)

View Item View Item