TEKNIK KONSERVASI MATA AIR SEBAGAI SUMBER AIR BERSIH DI DUSUN KALIDUREN, DESA KEBONHARJO, KECAMATAN SAMIGALUH, KABUPATEN KULON PROGO, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Bagaskara, Pandhu Nur (2019) TEKNIK KONSERVASI MATA AIR SEBAGAI SUMBER AIR BERSIH DI DUSUN KALIDUREN, DESA KEBONHARJO, KECAMATAN SAMIGALUH, KABUPATEN KULON PROGO, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.

[thumbnail of Abstrak.pdf]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (190kB) | Preview
[thumbnail of Cover.pdf]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (328kB) | Preview
[thumbnail of Daftar Isi.pdf]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (192kB) | Preview
[thumbnail of Lembar Pengesahan.pdf]
Preview
Text
Lembar Pengesahan.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of daftar pustaka.pdf] Text
daftar pustaka.pdf

Download (72kB)
[thumbnail of skripsi.pdf] Text
skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Air merupakan bagian penting dari sumber daya alam yang mempunyai karakteristik unik dibandingkan dengan sumber daya lainnya. Air bersifat sumber daya alam yang terbarukan dan dinamis. Air merupakan sumber daya alam yang digunakan untuk kepentingan domestik maupun non domestik seiring berkembangnya pertumbuhan penduduk yang selalu meningkat. Tujuan penelitian yang dilakukan di Dusun Kaliduren, Desa Kebonharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik mata air, mengetahui potensi mata air sebagai pemenuh kebutuhan air masyarakat, dan teknik konservasi yang tepat digunakan di daerah penelitian.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survei dan pemetaan, wawancara, uji laboratorium, dan matematis. Data yang digunakan terdiri dari data sekunder dan primer. Data sekunder yang didapatkan pada tahap persiapan sebelum penelitian dilakukan yaitu peta tentatif, data klimatologi, data kependudukan, serta data kesehatan masyarakat. Sedangkan data primer didapatkan pada tahap lapangan yaitu mengukur debit mata air, struktur geologi, mengamati dan menganalisis jenis tanah, batuan, flora, fauna, dan penggunaan lahan. Penggunaan metode purposive sampling untuk wawancara kebutuhan air, infiltrasi, dan tekstur tanah. Pada tahap laboratorium, pengambilan sampel air yang berasal dari tiga mata air berbeda untuk dianalisis kandungan unsur fisika, kimia, dan biologi dengan mengacu Peraturan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 20 Tahun 2008 tentang Bakumutu Air di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik mata air yang ada di lokasi penelitian berdasarkan tipe mata airnya tergolong mata air retakan yang mengalir musiman. Berdasarkan debitnya, tiga mata air di lokasi penelitian memiliki rata-rata debit sebesar 0,034 L/detik, 0,27 L/detik, dan 0,49 L/detik dan terklasifikasi dalam mata air kelas VI. Berdasarkan kualitas airnya, mata air termasuk air yang layak dikonsumsi masyarakat dengan perlakuan khusus. Teknik konservasi yang diterapkan yaitu penanaman rumput sebagai tanaman penutup tanah, penanaman pohon sebagai pelindung mata air, sistem wanatani, dan pembuatan rorak pada sistem teras gulud di daerah imbuhan.
Kata Kunci: Mata Air, Potensi, Kebutuhan Air, Kuantitas, Kualitas, Konservasi

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Mata Air, Potensi, Kebutuhan Air, Kuantitas, Kualitas, Konservasi
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 24 Sep 2019 07:17
Last Modified: 24 Oct 2023 02:14
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/21227

Actions (login required)

View Item View Item