APLIKASI NEW GANTRY SYSTEM BERDASARKAN STANDAR HUMAN COMPUTER INTERACTION (HCI) BERBASIS WEB SERVICE DENGAN METODE REST (STUDI KASUS : TERMINAL BAHAN BAKAR MINYAK REWULU)

Nurholis, Ahditia (2019) APLIKASI NEW GANTRY SYSTEM BERDASARKAN STANDAR HUMAN COMPUTER INTERACTION (HCI) BERBASIS WEB SERVICE DENGAN METODE REST (STUDI KASUS : TERMINAL BAHAN BAKAR MINYAK REWULU). Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRAK_Ahditia Nurholis_123130173.pdf]
Preview
Text
ABSTRAK_Ahditia Nurholis_123130173.pdf

Download (86kB) | Preview
[thumbnail of COVER_Ahditia Nurholis_123130173.pdf]
Preview
Text
COVER_Ahditia Nurholis_123130173.pdf

Download (182kB) | Preview
[thumbnail of Daftar Isi_Ahditia Nurholis_123130173.pdf]
Preview
Text
Daftar Isi_Ahditia Nurholis_123130173.pdf

Download (23kB) | Preview
[thumbnail of HALAMAN PENGESAHAN PEMBIMBING.pdf]
Preview
Text
HALAMAN PENGESAHAN PEMBIMBING.pdf

Download (552kB) | Preview
[thumbnail of daftar pustaka.pdf] Text
daftar pustaka.pdf

Download (216kB)

Abstract

MYSAP ialah aplikasi yang memiliki peran untuk pemesanan yang dilakukan oleh
customer (SPBU). Pada Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Pertamina Rewulu, Wates,
Kulon Progo ini akan dibangun sebuah fasilitas New Gantry System (NGS), aplikasi untuk
pemesanan bahan bakar minyak yang serba terintegrasi yaitu MYSAP, dimana sebuah
sistem untuk pemesanan bahan bakar pada terminal ini belum diterapkan. Salah satu cara
pemesanan yang dilakukan oleh SPBU adalah dengan mengisi form secara manual. Data
pemesanan ini kemudian akan diinputkan kepada pihak Pertamina sebagai database
Pertamina. Cara pemesanan ini masih sangat riskan terjadi kesalahan dalam input data,
sehingga diperlukan adanya cara pemesanan bahan bakar melalui sebuah aplikasi yang
mudah digunakan oleh customer. Data pemesanan yang sudah diinputkan oleh customer,
kemudian akan dikirimkan kepada aplikasi yang terintegrasi sebagai data dari aplikasi yang
terintegrasi tersebut. Dengan integrasi data ini, maka akan mudah dalam melakukan
pelayanan pemesanan bahan bakar.
Dari permasalahan tersebut memunculkan gagasan untuk membangun sebuah
aplikasi pemesanan bahan bakar berbasis web dengan menggunakan konsep Human
Computer Interaction (HCI) kriteria Nielsen Usability agar para pengguna yaitu SPBU bisa
menggunakan aplikasi ini dengan baik dan mudah dalam pengoperasiannya, serta data
pemesanan akan diintegrasikan dengan menggunakan REST Web Service. Pengiriman data
ini berfungsi agar aplikasi yang terintegrasi dapat mengambil data pemesanan bahan bakar
tanpa harus menginput kembali data pemesanan. Software yang digunakan untuk
membangun sistem dalam penelitian ini meliputi Sublime Text 3 dan Testing Tool API
Postman. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, dengan melakukan integrasi data
menggunakan REST Web Service dapat menghasilkan bahwa data dapat dikirim ke aplikasi
yang terintegrasi. Dan pengujian Human Computer Interaction (HCI) kriteria Usability
Nielsen didapatkan hasil nilai pengujian sebesar lebih dari 80 %.
Kata Kunci: Web Service, REST, HCI, Kriteria Usability Nielsen.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Web Service, REST, HCI, Kriteria Usability Nielsen.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 04 Sep 2019 06:16
Last Modified: 05 Jan 2024 03:49
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/20922

Actions (login required)

View Item View Item