PERBAIKAN KUALITAS CITRA MRI TULANG MANUSIA MENGGUNAKAN LOG GABOR DAN ALGORITMA SINGULAR VALUE DECOMPOSITION (SVD)

Irianti, Rindam Tri Setyo (2019) PERBAIKAN KUALITAS CITRA MRI TULANG MANUSIA MENGGUNAKAN LOG GABOR DAN ALGORITMA SINGULAR VALUE DECOMPOSITION (SVD). Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
COVER_123140164_Rindam Tri Setyo Irianti.pdf

Download (256kB) | Preview
[img]
Preview
Text
PENGESAHAN PEMBIMBING.pdf

Download (905kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK_123140164_Rindam Tri Setyo Irianti.pdf

Download (147kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI_123140164_Rindam Tri Setyo Irianti.pdf

Download (32kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Tulang merupakan kerangka tubuh yang menyebabkan tubuh dapat berdiri tegak, tempat melekatnya otot-otot sehingga memungkinkan jalannya pembuluh darah, tempat sumsum tulang dan syaraf yang melindungi jaringan lunak. Terdapat beberapa tulang yang mengalami kelainan atau cedera tanpa disadari oleh manusia atau bisa jadi akibat dari kecelakaan. Untuk mengetahui kondisi lanjut maka diperlukan pengecekan menggunakan MRI. Magnetic resonance imaging (MRI) merupakan salah satu alat rekam medis yang terbaik untuk mendeteksi organ dalam tubuh. Penyakit tulang salah satu jenis penyakit yang dapat diperoleh menggunakan MRI. Walaupun MRI merupakan alat rekam medis yang terbaik untuk mendeteksi penyakit tulang, namun terdapat kekurangan yakni masih terdapat noise yang muncul pada citra. Noise yang muncul terjadi akibat jika salah satu parameter dari empat parameter tidak tepat. Parameter tersebut adalah Signal to Noise Ratio (SNR), Contrast to Noise Ratio (CNR), resolusi spasial, dan waktu pencitraan. Pada penelitian ini dibangun dengan menggunakan metode log gabor dan algoritma Singular Value Decomposition (SVD) untuk tahap preprocessing proses denoising citra. log gabor adalah pembalikkan diri (invers) yang telah terbukti penting untuk mencegah artefak. Jadi, log gabor digunakan untuk mengikis noise yang terdapat pada citra mri tulang manusia. Algoritma SVD adalah suatu teknik untuk mentransformasi matriks yang digunakan untuk membalikkan citra kembali seperti semula dengan keadaan terdenoise. Hasil penelitian menunjukan bahwa gabungan kedua metode tersebut berperan baik dalam proses pengikisan noise pada citra dan dapat mengurangi noise yang ada. Terdapat data yang tingkat kecerahan kurang juga mempengaruhi dalam denoising. Hasil rata-rata PSNR terbesar yang diperoleh pada noise salt and pepper sebanyak 27.4654 db. Pada penelitian ini masih berfokus pada denoising citra belum ke tahap segmentasi dan ekstraksi ciri. Kata kunci : Magnetic Resonance Imaging (MRI), Tulang Manusia, preprocessing, Log Gabor, Algoritma Singular Value Decomposition (SVD).

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 22 Aug 2019 02:01
Last Modified: 22 Aug 2019 02:01
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/20783

Actions (login required)

View Item View Item