Noferi, Redi (2019) REKAYASA PENGENDALIAN GERAKAN MASSA TANAH DAN / ATAU BATUAN DI DESA SLATRI, KECAMATAN KARANGKOBAR, KABUPATEN BANJARNEGARA, PROVINSI JAWA TENGAH. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.
|
Text
COVER.pdf Download (135kB) | Preview |
|
|
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (367kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (437kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (286kB) | Preview |
Abstract
Permukiman yang baik memerlukan lahan yang sesuai dan terdapat komponen-komponen yang mendukung agar dapat mempermudah dalam pembangunan dan pemakaian optimal oleh penghuninya serta jauh dari ancaman bencana. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kerentanan gerakan masa tanah dan teknik pengelolaan gerakan massa tanah. Keberadaan permukiman pada kawasan lereng dengan kemiringan yang tergolong agak terjal dan terjal Di Desa Slatri membuat kondisi permukiman pada desa tersebut mengalami potensi yang besar untuk terkena bencana alam, salah satunya adalah gerakan masa tanah dan batuan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey, uji laboratorium, dan pengharkatan parameter gerakan masa tanah. Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu purposive sampling dengan acuan peta satuan lahan. Parameter gerakan masa tanah yang digunakan adalah kemiringan lereng, tekstur tanah, permeabilitas tanah, ketebalan tanah, curah hujan, pelapukan batuan, dan penggunaan lahan. Dari hasil penelitian, Daerah penelitian termasuk kedalam zona tingkat kerentanan gerakan masa tanah tinggi dengan jumlah skor (24 - 29) yang masuk ke dalam range (23,9–29,5). Untuk permukiman di Desa Slatri dilihat dari hasil pengharkatan tingkat kerentanan gerakan massa tanah, permukiman di Desa Slatri tidak laya untuk dihuni atau perlu dilakukan pengelolaan. Untuk arahan teknik pengelolaan pada Desa Slatri yaitu dengan rekayasa teknik pembuatan dinding penahan longsor dan rekayasa teknik kawat bronjong, sedangkan untuk teknik rekayasa vegetasinya dengan membuat terasering. Kata Kunci: permukiman, gerakan masa tanah, bencana, rekayasa teknik ii ENGINEERING CONTROL OF SOIL AND / OR ROCK MOVEMENT IN SLATRI VILLAGE, KARANGKOBAR, BANJARNEGARA DISTRICT, CENTRAL JAVA PROVINCE By : Redi Noferi 114120048 ABSTRACT Good settlements require suitable land and there are supporting components to facilitate the development and optimal use of the occupants and far from the threat of disaster. The purpose of this study was to determine the level of vulnerability of soil mass movements and techniques for managing soil mass movements. The existence of settlements in slope areas that are classified as rather steep and steep in Slatri Village makes the condition of settlements in the village experiencing great potential for natural disasters, one of which is the mass movement of land and rocks. Methods used in this research are survey method, methods of laboratory testing and rating of land mass movement parameters. A method of the sample used in research is purposive sampling with reference maps of land. Land mass movement parameters used are slope, soil texture, land permeability, the thickness of land, rainfall, rocks weathering, and land use. The research area are part of the high land mass movement zone with total score (24 - 29) goes in range (23,9-29,5). To settlement in the Slatri village seen from the vulnerability of land mass movement rating, it is unfit for inhabited or need a management. For the direction of management techniques in the Slatri Village, namely engineering for landslide retaining walls and engineering of gabion wire, for engineering techniques for vegetation by making terracing. Keywords : settlement, land mass movement, disaster, technical engineering
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Sarimin Sarimin |
Date Deposited: | 19 Aug 2019 03:55 |
Last Modified: | 19 Aug 2019 03:55 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/20763 |
Actions (login required)
View Item |