Strategi Komunikasi CV Kenal Tani Cabang Temanggung Dalam Meningkatkan Penjualan Pupuk Organik Pada Petani

Bagaskara, Riko (2018) Strategi Komunikasi CV Kenal Tani Cabang Temanggung Dalam Meningkatkan Penjualan Pupuk Organik Pada Petani. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of 1.COVER JUDUL.pdf]
Preview
Text
1.COVER JUDUL.pdf

Download (141kB) | Preview
[thumbnail of 3.halaman pengesahan.pdf]
Preview
Text
3.halaman pengesahan.pdf

Download (396kB) | Preview
[thumbnail of 9-13DAFTAR ISI.pdf]
Preview
Text
9-13DAFTAR ISI.pdf

Download (40kB) | Preview
[thumbnail of 15 ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
15 ABSTRAK.pdf

Download (31kB) | Preview
[thumbnail of 16 ABSTRAK INGGRIS.pdf]
Preview
Text
16 ABSTRAK INGGRIS.pdf

Download (27kB) | Preview
[thumbnail of SKRIPSI-FULL.pdf] Text
SKRIPSI-FULL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Besarnya pembangunan agro industri yang ditingkatkan membuat semakin tinggi pula
permintaan akan hasil pertanian. Melihat kondisi demikian, hasil pangan yang berasal dari
pertanian pada saat ini tidak dapat lagi memenuhi kebutuhan masyarakat. Khususnya di
Indonesia. Sehingga dari permasalahan tersebut membuat sebuah perusahaan melakukan strategi
komunikasi agar dapat menunjang aktifitas usahanya, Temanggung merupakan salah satu
Kabupaten di Provinsi Jawa Tengah yang penceharian masyarakatnya bergantung dari hasil
pertanian dan industri. CV Kenal Tani adalah perusahaan di Temanggung yang bergerak dalam
bidang pertanian, khususnya penjualan pupuk. Dengan misi menjadikan pertanian di Jawa
Tengah lebih maju dengan hasil yang melimpah diharapkan kesejahteraan masyarakat juga dapat
meningkat, perusahaan ini kerap melakukan strategi komunikasi pemasaran kepada kelompok
tani agar dapat menunjang kemajuannya dalam jangka panjang. Tujuan penelitian ini adalah
untuk mengetahui strategi komunikasi yang dilakukan oleh CV Kenal Tani beserta faktor
pendukung dan penghambatnya. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori
pemasaran sosial yang didukung dengan perspektif consumer processing model. Metode
penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kutalitatif. Objek
penelitian ini adalah strategi komunikasi yang diterapkan oleh CV Kenal Tani dalam
meningkatkan penjualan produk. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan strategi
komunikasi yang dilakukan oleh CV Kenal Tani telah dilakukan dengan baik, dimulai dari
pelaku komunikasi pemasaran, fungsi & tujuan dari kegiatan pemasaran, strategi komunikasi
pemasaran, perencanaan komunikasi pemasaran, pelaksanaan strategi komunikasi pemasaran,
serta faktor penghambat dan pendukung dari strategi komunikasi pemasaran tersebut. Hanya saja
ada beberapa konsep dari bauran pemasaran yang belum maksimal. Faktor penghambatnya
berasal dari penyampaian pesan ketika penyuluhan yang kurang dimengerti, gagal panen yang
disebabkan karena kondisi alam membuat kepercayaan petani menurun, dan kesalahan
penggunaan pupuk yang diakibatkan oleh miss komunikasi. Sedangkan faktor pendukungnya
adalah sample dari konsumen lama yang menanamkan kepercayaan pada konsumen baru untuk
menggunakan produk yang dikeluarkan dari perusahaan tersebut, adanya dukungan dari
segmentasi pasar, dan relasi dengan pihak eksternal yang membuat konsumen mampu
menyatakan keluhannya secara langsung.
Kata kunci : Strategi Komunikasi Pemasaran, CV Kenal Tani Temanggung, Faktor
penghambat dan pendukung

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Strategi Komunikasi Pemasaran, CV Kenal Tani Temanggung, Faktor penghambat dan pendukung
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 22 Feb 2019 01:54
Last Modified: 05 Aug 2022 03:10
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/18463

Actions (login required)

View Item View Item