ANALISIS GROUND VIBRATION DAN AIR BLAST TERHADAP LINGKUNGAN SEKITAR PADA KEGIATAN PELEDAKAN DI LOKASI PIT C2 PT. SAPTAINDRA SEJATI SAMBARATA PT. BERAU COAL KALIMANTAN TIMUR

KURNIAWAN, ADE RADEA (2018) ANALISIS GROUND VIBRATION DAN AIR BLAST TERHADAP LINGKUNGAN SEKITAR PADA KEGIATAN PELEDAKAN DI LOKASI PIT C2 PT. SAPTAINDRA SEJATI SAMBARATA PT. BERAU COAL KALIMANTAN TIMUR. Other thesis, Univesitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
2. Abstrak.pdf

Download (133kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. Cover.pdf

Download (121kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. Daftar Isi.pdf

Download (343kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. Lembar Pengesahan.pdf

Download (254kB) | Preview

Abstract

PT. Saptaindra Sejati Jobsite Sambarata terletak di Kecamatan Segah, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Kegiatan pembongkaran Overburden di lokasi penambangan dilakukan dengan pengeboran dan peledakan yang menimbulkan efek getaran tanah (ground vibration) dan suara ledakan (air blast) yang sangat beresiko terhadap lingkungan sekitar jika tidak dikontrol dengan baik mengingat dekatnya jarak dari lokasi peledakan ke daerah pemukiman warga Kampung Enau yang hanya sekitar 450 meter. Berdasarkan kondisi lapangan yang terjadi pada bulan Desember 2017 – Maret 2018 dimana tercatat ground vibration terbesar 3,29 mm/s dan air blast terbesar 135,8 dB. Menurut Instruksi Kerja PT. Berau Coal dan SNI 7571 : 2010 efek peledakan di Pit C2 dikatakan tidak aman terhadap pemukiman warga sekitar. Dimana Instruksi Kerja PT. Berau Coal menetapkan standar peak particle velocity (PPV) < 2,2 mm/s dan air blast < 70 dB, dan berdasarkan SNI 7571 : 2010 bangunan pemukiman warga yang dekat dengan Pit C2 tergolong bangunan kelas 2 “Bangunan dengan pondasi, pasangan bata dan adukan semen, termasuk bangunan dengan pondasi dari kayu dan lantainya diberi adukan semen “ dengan stándar standar peak particle velocity (PPV) < 3 mm/s dan air blast < 120 dB, nilai standar peak particle velocity (PPV) dan air blast berbanding lurus dengan isian bahan peledak yang digunakan. Semakin besar isian bahan peledak maka semakin besar nilai standar peak particle velocity (PPV) dan air blast yang dihasilkan. Maka perlu dilakukannya pengkajian ulang mengenai penggunaan bahan peledak emulsi yang digunakan per lubang ledak. Penulis melakukan evaluasi dari data hasil pengukuran ground vibration dan air blast aktual berdasarkan pendekatan dengan Teori Scale Distance, yang dihubungkan dengan grafik power regresi untuk memperoleh rumusan prediksi ground vibration dan air blast, yang kedepannya diharapkan bisa dijadikan acuan untuk menentukan jumlah isian bahan peledak per lubang agar ground vibration dan air blast yang terjadi tidak melebihi batas aman. Hasil prediksi rumusan ground vibration dan air blast yang diperoleh selanjutnya dihitung koreksinya terhadap nilai ground vibration dan air blast aktual. Diperoleh koreksi rata-rata untuk peak particle velocity (PPV) prediksi yaitu sebesar 23 % terhadap peak particle velocity (PPV) aktual dan air blast prediksi sebesar 42 % terhadap air blast aktual. Rumusan prediksi ground vibration dan air blast kemudian digunakan untuk rekomendasi batasan maksimal untuk isian bahan peledak emulsi per lubang ledak di setiap zona di Pit C2 , untuk zona merah 34,5 kg/lubang, zona kuning 90 kg/lubang, dan zona hijau 160 kg/lubang. Rumusan prediksi ini cukup baik dan dapat digunakan sebagai acuan untuk prediksi getaran tanah dan suara ledakan agar dampak dari kegiatan peledakan terhadap lingkungan sekitar aman.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 18 Jan 2019 03:52
Last Modified: 18 Jan 2019 03:52
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/18047

Actions (login required)

View Item View Item