RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN OKRA (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) DENGAN SISTEM HIDROPONIK SUBSTRAT PADA BERBAGAI NILAI EC LARUTAN NUTRISI DAN JENIS MEDIA TANAM

Febriantara, Yogi Adiyasa (2018) RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN OKRA (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) DENGAN SISTEM HIDROPONIK SUBSTRAT PADA BERBAGAI NILAI EC LARUTAN NUTRISI DAN JENIS MEDIA TANAM. Other thesis, Univesitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
1. COVER.pdf

Download (391kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. Abstrak.pdf

Download (120kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. Daftar Isi.pdf

Download (99kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (239kB) | Preview

Abstract

Okra (Abelmoschus esculantus) L. Moench), merupakan tanaman sayuran penting yang tumbuh di bagian tropis dan sub- tropis dunia. Tanaman okra mengandung nilai gizi sangat tinggi (pada 100 g buah muda okra mengandung 35 g kalori, 89,6 g air, 6,4 g karbohidrat, 1,9 g protein, 0,4 g lemak, 1,2 g serat, 0,7 g mineral). Di Indonesia tanaman okra belum dibudidayakan secara luas dan cara budidayanya belum menggunakan teknologi yang tepat, sehingga perlu diteliti cara-cara budidaya okra yang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan nilai EC larutan nutrisi yang paling optimal dan pengaruh jenis media tanam yang paling baik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman okra. Penelitian dilakukan di rumah plastik yang berlokasi di Dusun Pondok Desa Karangbendo, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta pada bulan Mei sampai Agustus 2018. Percobaan menggunakan polibag dengan Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) Split Plot dua faktor diulang 3 kali. Faktor pertama sebagai main plot adalah nilai EC larutan nutrisi (C1: Nilai EC 1,5 mS/cm, C2: Nilai EC 2 mS/cm, C3: Nilai EC 2,5 mS/cm) dan faktor kedua sebagai sub plot adalah jenis media tanam (M1 : Arang sekam, M2 : Pasir malang, M3 : Arang sekam + Cocopeat (1:1). Hasil penelitian menunjukan bahwa tidak terdapat interaksi antara perlakuan pemberian berbagai nilai EC larutan nutrisi dan jenis media tanam. Perlakuan pemberian berbagai nilai EC larutan nutrisi dan jenis media tanam berpengaruh nyata terhadap parameter pertumbuhan tinggi tanaman, luas daun, volume akar, umur berbunga, diameter batang, parameter hasil jumlah buah total per tanaman, bobot segar per buah, bobot buah total per-tanaman, bobot buah per-Ha. Perlakuan pemberian nilai EC 2,0 mS/cm menunjukkan hasil yang sesuai pada pertumbuhan dan hasil tanaman okra. Perlakuan jenis media tanam arang sekam menunjukkan hasil yang sesuai pada pertumbuhan dan hasil tanaman okra Kata kunci: Tanaman Okra, Hidroponik Substrat, Media Tanam, Nilai EC Larutan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 14 Jan 2019 04:06
Last Modified: 14 Jan 2019 04:06
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/17853

Actions (login required)

View Item View Item